1. Area telinga
Telinga adalah salah satu bagian sensitif pria yang tidak boleh Anda abaikan. Telinga adalah area yang dipenuhi ujung-ujung saraf yang sensitif. Gunakan jari telunjuk dan ibu jari Anda untuk memijat daun telinga dengan gerakan pelan dan tegas. Anda bisa juga menekan bagian telinga luar yang lunak dan mencium bagian belakang telinganya.
2. Leher
Bagian leher merupakan bagian yang dapat dengan cepat merangsang gairah pria. Ciumilah leher secara bergantian dengan bagian telinga belakang suami Anda. Cobalah gigit lembut lehernya tanpa meninggalkan bekas.
3. Puting
Puting pria sekilas seperti tidak memiliki fungsi layaknya puting wanita. Namun ternyata ini adalah salah satu area sensitif yang mudah terangsang. Anda dapat bereksplorasi dengan putingnya secara perlahan dan lembut.
4. Paha bagian dalam
Tidak banyak yang tahu, namun bagian sensitif pria terletak juga pada bagian paha dalamnya. Menyentuh dan menciumnya dalam sesi foreplay dapat membuat pasangan Anda terangsang dengan lebih cepat.
5. Lipatan paha atas
Garis yang membentuk selangkangan pria dan merupakan bagian sendi paha atas, merupakan area yang jika disentuh dapat menjadi bagian sensitif pria yang bisa Anda sentuh atau pijat.
6. Penis
Tentu saja, bagian sensitif pria yang paling utama terletak pada penisnya. Penis adalah bagian yang paling sensitif milik pria, jadi perlakukanlah dengan lembut. Komunikasikan bagaimana gaya dan cara yang disukai pasangan Anda, agar zona erotisnya yang satu ini terpuaskan.