Pernahkah Anda melihat kucing yang memiliki mata dengan warna yang berbeda antara kanan dan kirinya? Kondisi ini biasanya disebut dengan istilah kucing odd eye.
Kucing dengan mata beda warna ini biasanya memiliki mata yang memukau dan unik, sehingga menarik minat para pecinta hewan. Namun, mengapa kondisi ini bisa terjadi? Yuk simak fakta unik seputar kucing odd eye melalui ulasan di bawah ini.
Apa itu kucing odd eye?
Kucing odd eye adalah kondisi di mana kucing memiliki mata dengan warna yang berbeda. Secara khusus, fenomena ini terjadi ketika salah satu mata kucing memiliki warna biru, sedangkan mata yang lainnya memiliki warna hijau atau kuning.
Mengapa bisa begitu? Pada dasarnya, semua anak kucing akan dilahirkan dengan mata berwarna biru karena kekurangan pigmen pada irisnya.
Namun, dalam beberapa minggu atau bulan pertama kehidupannya, pigmen yang disebut melanin tersebut mulai tersebar ke seluruh iris yang akhirnya mengakibatkan perubahan warna mata.
Perubahan warna ini normalnya akan terjadi pada kedua mata. Namun, bila seorang kucing mengalami heterochromia, maka melanin tersebut hanya akan tersebar pada satu mata dan mengakibatkan mata yang lainnya berwarna biru.
Belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan kondisi ini. Namun, melansir Cats Protection, kucing mata beda warna bisa disebabkan oleh sebuah mutasi genetik yang memengaruhi pigmen pada mata.
Kondisi ini termasuk fenomena langka yang dapat terjadi pada semua jenis kucing.
Namun, beberapa ras kucing memiliki kecenderungan genetik tertentu yang membuat mereka lebih mungkin mengalami heterochromia, seperti kucing Siam, Turkish Angora, dan British Shorthair.
Tahukah Anda?
- Heterochromia lengkap (heterochromia irides). Ketika kucing memiliki dua warna mata yang berbeda, misalnya satu mata biru dan satu mata hijau.
- Heterochromia parsial (heterochromia iridum). Pada satu mata memiliki lebih dari satu warna, misalnya bercak oranye dan biru.
Berbagai fakta unik kucing odd eye
Kucing mata beda warna ini tampak menarik untuk dipelihara.
Namun sebelum Anda memutuskan untuk memelihara jenis kucing ini, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu fakta uniknya berikut ini.
1. Lebih sering terjadi pada kucing putih
Melansir laman Cats, kucing odd eye atau heterochromia lebih sering terjadi pada kucing putih. Ini artinya kondisi ini sangat jarang terjadi pada kucing berwarna hitam atau cokelat.
Hal ini karena kucing berwarna putih sering kali memiliki genetik yang berbeda-beda dibandingkan dengan kucing berwarna lainnya.
Kucing putih juga punya kecenderungan genetik yang membuat mereka lebih mungkin mengalami heterochromia.
2. Kucing yang langka
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, kucing beda warna mata, seperti mata biru kuning, adalah kondisi genetik yang langka.
Ini disebabkan oleh mutasi genetik yang jarang terjadi yang memengaruhi persebaran pigmen pada iris mata kucing.
Sebagai hasilnya, kucing odd eye memiliki satu mata dengan warna yang berbeda dengan mata yang lainnya, sehingga menciptakan penampilan yang unik dan menarik.