Tidak hanya wanita yang senang mewarnai rambut, pria juga menyukainya. Untuk mendapatkan hasil warna rambut yang maksimal, biasanya Anda atau pihak salon melakukan bleaching terlebih dahulu. Memilih produk untuk rambut jangan asal-asalan jika tidak ingin mengalami kerusakan. Simak rekomendasi produk bleaching rambut yang bagus dalam ulasan berikut ini.
Cara memilih produk bleaching rambut yang bagus
Sekarang ini ada begitu banyak merk bleaching rambut yang bisa Anda temukan dengan mudah di pasaran.
Tentunya, tidak semua cocok produk cocok Anda pakai karena masing-masing memiliki bahan baku yang berbeda.
Saat hendak membeli bleaching rambut yang bagus, pastikan apakah produk tersebut telah terdaftar di BPOM atau belum. Jika belum, sebaiknya hindari produk tersebut untuk menghindari risiko.
Terdapat beberapa jenis bleaching yang bisa Anda coba, yakni gel, powder, atau lotion. Pilihlah produk bleaching rambut yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Dalam Journal of Dermatology menjelaskan, bahaya penggunaan bleaching rambut yang berlebihan dan tidak sesuai prosedur dapat menimbulkan luka bakar pada kulit kepala.
Oleh karena itu, sebaiknya Anda hanya menggunakan prosedur bleaching rambut yang sesuai untuk menghindari cedera. Jangan sampai rambut Anda juga jadi rusak karena memilih produk yang salah.
Rekomendasi merk bleaching yang bagus
Nah, bagi Anda yang ingin memiliki tampilan rambut yang baru dan menjajal bleaching, kami memiliki rekomendasinya.
Berikut ini daftar merk bleaching rambut yang bagus dan aman untuk Anda coba.
1. NYU Creme Hair Natural Bleach
NYU Creme Hair Natural Bleach mengklaim sebagai merk bleaching natural pertama di Indonesia yang tidak mengandung amonia, sehingga tidak merusak rambut.
Selain itu, produk ini diperkaya super fruit extract yang mampu menjaga rambut saat pewarnaan agar terhindar dari kerusakan dan tetap sehat.
Dengan harga yang terbilang murah, Anda sudah bisa mendapatkan produk pemutih rambut yang memiliki kualitas bagus.
Nomor registrasi BPOM: NKIT200000116
2. Miranda Hair Color Pastel Series Super Blue Bleaching
Siapa yang tidak kenal dengan merk yang satu ini? Ya, Miranda telah lama terkenal sebagai merk hair care yang kerap menghasilkan produk-produk berkualitas, salah satunya bleaching rambut.
Bubuk berwarna biru yang ada dalam produk ini dapat meresap lebih cepat sekaligus untuk mendapatkan hasil pewarnaan rambut pastel yang sempurna dan berkualitas.
Tidak perlu menunggu lama untuk proses bleaching maksimal selama 60 menit. Setelah itu, Anda bisa membilasnya sampai bersih dengan menggunakan sampo.
Nomor registrasi BPOM: NA11201000195
3. Makarizo Professional Concept Ultimax Bleaching Powder
Rekomendasi merk bleaching rambut yang bagus selanjutnya, yakni Makarizo Professional Concept Ultimax Bleaching Powder.
Selain tersedia dalam kemasan sachet, bubuk bleaching ini juga mempunyai versi jar ukuran 250 gram dan 500 gram.
Makarizo mengklaim dapat membuat rambut lebih berkilau. Selain itu, produk ini bisa Anda pakai berulang-ulang karena menggunakan bahan yang aman dan tidak merusak rambut.
4. L’oreal Excellence Bleaching
Produk dari L’oreal ini mungkin bisa jadi alternatif solusi bagi Anda yang ingin melakukan bleaching di rumah dengan kualitas terbaik seperti di salon.
L’oreal Excellence Bleaching menggunakan Care Technology Professional Purple PH shampoo yang berguna untuk menetralisir warna kekuningan setelah bleaching.
Selain itu, produk ini dilengkapi juga lightweight mask yang mampu merawat rambut setelah bleaching dengan active caring oil.
Produk ini sangat cocok direkomendasikan bagi Anda yang baru pertama kali mencoba mewarnai rambut.
Nomor registrasi BPOM: NA11211000262
5. Cultusia Bleaching Powder
Bubuk dalam produk Cultusia diformulasikan khusus untuk mengurangi pigmen warna pada rambut sehingga dapat memaksimalkan pewarnaan rambut.
Cultusia Bleaching Powder hadir dengan formula baru untuk mengurangi warna yang kekuning-kuningan pada rambut.
Namun, Anda tidak perlu khawatir karena warna kuning pada rambut setelah bleaching bisa memudar dengan sendirinya.
Mengutip situs Botox Capilar Hair Professionals, kondisi ini biasanya hanya bertahan sekitar 4-5 minggu.
Itu semua akan tergantung pada seberapa sering Anda mencuci rambut, seberapa banyak rambut terkena sinar matahari dan melakukan rutinitas perawatan rambut.
Dalam satu box kemasan, Anda akan mendapat conditioner, developer, sarung tangan, beserta petunjuk pemakaian.
Untuk teknik balayage, Anda dapat mencampurkan bubuk bleaching dan developer dengan perbandingan 1:1.
Sementara, untuk teknik ombre dan foil yang jauh dari kulit kepala, campurkan bubuk bleaching dan developer dengan perbandingan 1:2.
Nomor registrasi BPOM: NA18171000213
6. Implora New Permanent Hair Color – Bleaching
Seperti yang Anda ketahui, Implora adalah salah satu produsen kosmetik yang populer. Namun, ternyata merk ini memiliki produk bleaching yang bagus, lho!
Implora New Permanent Hair Color-Bleaching mengklaim bisa memberi warna terbaik tanpa merusak rambut.
Diperkaya dengan berbagai vitamin untuk melindungi rambut saat pewarnaan serta memberikan warna lebih tahan lama dan lebih bersinar.
Dalam tiap kemasan terdapat 30ml krim pewarna, 30ml krim developer, 10ml krim moisturizer, dan 1 lembar petunjuk pemakaian.
Nomor registrasi BPOM: NA11201000161
7. Dancoly Water Element Bleaching Powder
Rekomendasi merk bleaching yang bagus lainnya adalah Dancoly Water Element Bleaching Powder.
Produk ini berasal dari Paris yang mengklaim dapat menghilangkan warna rambut tanpa kerusakan.
Bukan hanya membuat rambut menjadi berkilau, tapi produk bleaching ini aman dan mampu menjaga kesehatan rambut.
Nomor registrasi BPOM: NA11131002972
Nah, dari beberapa rekomendasi produk bleaching yang bagus di atas, mana yang menurut Anda menarik?
Apapun merk produk bleaching yang Anda pakai, pastikan untuk menggunakannya sesuai aturan pakai yang tertera pada kemasan supaya hasilnya lebih maksimal.