Usus buntu disebabkan oleh penyumbatan pada organ usus buntu, sebuah struktur berbentuk selang yang kecil yang menempel pada bagian awal usus besar. Ada anggapan bahwa makan jambu biji atau biji buah apa pun yang tertelan bisa sebabkan usus buntu. Apa benar?
Apakah makan jambu biji atau biji buah lainnya bisa jadi penyebab usus buntu?
Pada dasarnya, makanan bukanlah penyebab langsung dari radang usus buntu. Akan tetapi, penyumbatan usus buntu yang kemudian meradang bisa saja terjadi akibat penumpukan makanan tertentu yang tidak hancur saat dicerna.
Misalnya saja, biji cabai atau biji popcorn yang notabene berbentuk mini mungkin saja tidak ikut hancur bersama makanan lainnya sehingga dapat menyumbat usus dalam jangka waktu panjang, dan akhirnya menyebabkan radang usus buntu.
Potongan kecil makanan dapat memblokir permukaan rongga yang membentang di sepanjang usus buntu. Penyumbatan ini kemudian dapat menjadi rumah baru bagi bakteri untuk berkembang biak.
Hal tersebut lama-kelamaan dapat mengakibatkan pembengkakan dan pembentukan nanah di usus buntu.
Namun menurut sebuah riset yang yang dipublikasikan di Asian Pacific Journal of Tropical Biomedicine, sangat kecil risikonya bagi jambu biji (yang bentuk bijinya notabene sama kecil dengan biji cabe) ataupun biji buah lainnya untuk menyebabkan usus buntu.
Studi yang dilakukan oleh Omer Engin dan timnya ini bahkan hanya menemukan satu kasus radang usus buntu yang disebabkan oleh biji buah, dari total hampir 2.000 kasus yang diteliti.
Itu artinya, risiko Anda untuk mengalami usus buntu yang disebabkan oleh jambu biji atau biji buah lainnya (baik sengaja maupun tidak) hanyalah 0,05 persen.
Gejala Usus Buntu Ringan Hingga Berat yang Wajib Anda Kenali