Ciri-ciri kecerdasan interpersonal

Sebelum memberikan arahan dan membantu anak Anda dalam mengembangkan kecerdasan interpersonal, penting bagi Anda untuk terlebih dahulu mengamati ciri-cirinya berikut ini.
1. Pandai berkomunikasi
Ciri-ciri paling umum anak yang memiliki kecerdasan interpesonal adalah dapat berkomunikasi dengan baik dan efektif.
Bahkan, ia mampu menciptakan hubungan sosial baru dan mempertahankan hubungan sehingga tidak musnah dan senantiasa berkembang semakin intim atau penuh makna.
2. Memahami orang lain
Dengan kemampuan interpersonal, anak Anda akan mampu untuk mengidentifikasi dirinya dengan orang lain dan membayangkan dirinya sendiri pada posisi mereka atau orang lain.
Memiliki kemampuan tersebut menjadi hal yang penting, terlebih lagi bila anak Anda dalam posisi menjadi pemimpin misalnya sebagai ketua kelas atau ketua regu belajar.
Alasannya, karena sifat ini dapat membantu anak agar peduli dan memahami terhadap anggota timnya.
3. Mampu beradaptasi
Apabila anak Anda memiliki kecerdasan interpersonal yang baik akan dapat membangun dan mengembangkan hubungan yang harmonis dengan orang lain.
Si Kecil juga mampu menempatkan dirinya dalam situasi apapun dengan baik dalam hubungannya dengan orang lain sehingga membuat orang-orang di sekitar merasa nyaman berinteraksi dengannya.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar