Ditinjau secara medis oleh dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H. · General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)
Floaters mata atau vitreous opacities adalah kondisi di mana Anda mengalami eye floaters, bercak kecil yang menghalangi bidang penglihatan Anda.
Floaters mata mungkin terlihat seperti bintik-bintik hitam atau abu-abu, senar atau sarang laba-laba, yang melayang ketika Anda menggerakkan mata Anda dan tampak melesat jika Anda mencoba melihatnya dengan seksama
Sebagian besar floaters mata disebabkan oleh perubahan karena pertambahan usia karena zat seperti jeli (vitreous) di dalam mata Anda menjadi lebih cair. Serat mikroskopis di dalam vitreous cenderung menggumpal dan dapat memberikan bayangan kecil pada retina Anda. Bayangan itulah yang disebut dengan floaters.
Jika Anda tiba-tiba melihat penambahan floaters pada mata Anda, segera hubungi dokter. Jika Anda melihat cahaya berkedip atau kehilangan penglihatan tepi Anda, segera ke Unit Gawat Darurat. Itu bisa jadi gejala keadaan darurat yang membutuhkan perhatian segera.
Kondisi ini dapat terjadi pada pasien dengan usia berapapun. Kondisi ini dapat ditangani dengan mengurangi faktor-faktor risiko. Diskusikan dengan dokter untuk informasi lebih lanjut.
Gejala umum dari floaters mata adalah:
Sesuai dengan namanya, bayangan ini bergerak di sekitar mata Anda. Bayangan tersebut cenderung menghindar saat Anda mencoba fokus. Begitu Anda mengalami kondisi ini, biasanya kondisi ini tidak akan menghilang, namun dapat membaik seiringnya waktu.
Kemungkinan ada tanda-tanda dan gejala yang tidak disebutkan di atas. Bila Anda memiliki kekhawatiran akan sebuah gejala tertentu, konsultasikanlah dengan dokter Anda.
Anda harus menghubungi dokter bila Anda mengalami gejala-gejala berikut ini:
Gejala-gejala tersebut dapat disebabkan oleh robeknya retina, dengan atau tanpa retinal detachment – kondisi berbahaya yang memerlukan penanganan segera. Anda dapat kehilangan penglihatan jika kondisi ini tidak segera dirawat oleh dokter yang tepat.
Kebanyakan floaters adalah bintik kecil dari protein yang disebut kolagen. Bintik kecil ini merupakan bagian dari zat seperti gel pada bagian belakang mata yang disebut vitreous.
Dengan bertambahnya usia Anda, kualitas penglihatan Anda cenderung menurun. Serat protein yang membentuk vitrous menyusut menjadi bagian-bagian kecil yang menggumpal. Bayangan yang muncul pada retina adalah floaters. Jika Anda melihat adanya kilatan, hal ini disebabkan vitreous telah ditarik dari retina.
Dikutip dari Mayo Clinic, berikut adalah beberapa penyebab floaters mata:
Apa yang meningkatkan risiko saya untuk floaters mata?
Ada banyak faktor risiko untuk floaters mata, yaitu:
Informasi yang diberikan bukanlah pengganti nasihat medis. SELALU konsultasikan pada dokter Anda.
Dokter akan melakukan pemeriksaan mata lengkap termasuk dilatasi mata untuk melihat bagian belakang mata dengan lebih jelas.
Eye floaters dapat membuat frustrasi, dan menyesuaikan dengan kondisi dapat memakan waktu yang lama. Namun, Anda mungkin akan dapat mengabaikannya atau lebih jarang menyadarinya.
Apabila eye floaters mengganggu pandangan Anda, yang jarang terjadi, Anda dan dokter mata Anda dapat mempertimbangkan perawatan, seperti:
Floaters mata jarang menyebabkan masalah tambahan, kecuali jika itu adalah gejala dari kondisi yang lebih serius. Meskipun tidak akan pernah sepenuhnya hilang, kondisi ini dapat membaik selama beberapa minggu atau bulan.
Kebanyakan eye floaters muncul sebagai bagian dari proses penuaan alami. Walau Anda tidak dapat mencegah eye floaters, Anda dapat memastikan bahwa kondisi ini bukanlah akibat dari masalah yang lebih serius.
Begitu Anda mulai menyadari adanya eye floaters, kunjungi dokter mata Anda. Dokter dapat memastikan bahwa eye floaters bukanlah gejala dari kondisi yang lebih serius yang dapat membahayakan penglihatan Anda.
Bila ada pertanyaan, konsultasikanlah dengan dokter untuk solusi terbaik masalah Anda.
Hello Health Group tidak memberikan nasihat medis, diagnosis, maupun pengobatan.
Catatan
Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.
Ditinjau secara medis oleh
dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H.
General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar