backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

10 Merk Sepeda BMX Terbaik untuk Anak-Anak dan Dewasa

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 2 minggu lalu

10 Merk Sepeda BMX Terbaik untuk Anak-Anak dan Dewasa

Kalau suka mencari tantangan baru, Anda harus menjajal olahraga dengan bersepeda BMX. Salah satu jenis olahraga ekstrem ini ternyata tidak hanya popular di kalangan orang dewasa tetapi anak-anak juga turut meramaikan. Nah, kira-kira merk sepeda BMX apa saja yang terbaik? Simak rekomendasinya berikut ini!

Cara memilih sepeda BMX terbaik

Bersepeda adalah olahraga yang menyehatkan sekaligus menyenangkan, termasuk jenis BMX.

Mengutip situs Fiona Outdoors, ada beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dengan melakukan olahraga sepeda BMX, di antaranya:

Sebagai acuan, sebelum membeli Anda harus memerhatikan poin penting yakni ukurannya. Untuk anak usia 12 tahun hingga orang dewasa dapat menggunakan sepeda ukuran 20 inci.

Selain itu, pastikan memilih sepeda dengan frame hi-ten yang kuat untuk balapan atau penggunaan sehari-hari. Sementara untuk freestyle, pertimbangkan membeli sepeda BMX dengan rem U-Brake yang lebih fleksibel.

Rekomendasi sepeda BMX terbaik

bersepeda merupakan olahraga untuk meningkatkan kesuburan pada pria

Meskipun termasuk olahraga yang cukup ekstrem dan berisiko, tapi penggemar sepeda jenis ini cukup banyak.

Nah, jika Anda sedang mencari jenis sepeda BMX untuk anak-anak maupun orang dewasa, kami memiliki rekomendasi yang terbaik untuk Anda berikut ini.

1. Sepeda BMX Polygon TRAVIS

Polygon TRAVIS adalah sepeda BMX yang dirancang khusus untuk aktivitas freestyle dan dirt jumping.

Kerangka sepeda ini dirancang untuk menahan benturan serta tekanan saat melakukan trik dan lompatan.

Sementara itu, bagian rem belakang menggunakan tipe U-brake atau caliper brake yang responsif untuk mencegah risiko terjatuh dari sepeda.

2. Bike BMX Wimcycle Beckman

Wimcycle Beckman adalah salah satu merk yang populer di kalangan penggemar BMX, terutama bagi Anda yang mencari sepeda dengan kualitas bagus tapi harganya tetap terjangkau.

Sepeda ini terbuat dari bahan baja Hi-Ten yang kuat, sehingga mampu menahan benturan dan dapat Anda gunakan terus-menerus.

Tak hanya itu, sepeda merk Wimcycle ini memiliki desain dan warna yang menarik. Jadi, sepeda ini tidak hanya terlihat stylish tetapi juga performanya handal.

3. Sepeda Senator Lycan

Kalau Anda sedang belajar trik-trik freestyle, bike BMX merk Senator Lycan ini bisa jadi pilihan terbaik.

Bagian stang sepeda ini terbuat dari material alloy dan dilengkapi dengan kabel rem yang menggunakan sistem rotor.

Hal tersebut memungkinan stang untuk dapat Anda putar 360 derajat dan melakukan atraksi tanpa takut risiko tersangkut kabel.

Selain itu, pedalnya sepeda BMX Senator Lycan ini dirancang untuk memberikan cengkeraman yang maksimal, sehingga aman untuk melakukan freestyle.

4. Bike BMX Exotic Bigwheel

Sesuai namanya, sepeda Exotic Bigwheel memiliki 24 inci yang menawarkan stabilitas lebih baik dibandingkan dengan sepeda standar yang menggunakan roda 20 inci.

Menariknya, sepeda jenis ini dengan ukuran roda yang lebih besar memungkinkan untuk mencapai kecepatan lebih tinggi dan efisien untuk bersepeda di medan yang datar maupun menurun.

Sementara desainnya yang ergonomis memudahkan pengendara melakukan berbagai trik freestyle dengan aman tanpa takut cedera saat olahraga.

5. Sepeda MORISON

Cari sepeda BMX yang bagus dan nyaman? Jika ya, Anda bisa pilih merk MORISON.

Sepeda BMX merk MORISON ini memiliki rem tipe coaster brake yang membuat sepeda terhenti saat dikayuh ke belakang.

Selain itu, sepeda jenis ini mengklaim remnya tidak mudah kotor dan tidak akan berdecit saat terkena air hujan, sehingga nyaman untuk Anda gunakan.

6. Sepeda Pacific Hotshot Transformer 3.0

Apabila Anda suka balapan sepeda, merk Pacific Hotshot Transformer 3.0 bisa jadi alternatif pilihan yang bagus.

Melalui sepeda merk ini, Anda bisa merasakan pengalaman dan sensasi bersepeda yang menarik lewat karakter Transformers yang mendunia.

Dilengkapi sistem V-Brake pada rem belakang dan rem depan untuk melakukan pengereman dengan cepat agar terhindar dari insiden tabrakan antara pembalap lain.

7. BNB Bike N Bike BMX X-One

Anda sedang cari sepeda BMX yang bagus untuk anak-anak? Kalau ya, Anda wajib punya merk BNB Bike N Bike BMX X-One.

Sepeda ini cocok untuk anak usia 5 sampai 9 tahun karena dilengkapi chain cover agar kaki si Kecil tidak terkena rantai.

Sementara aksesori spakbor juga berguna agar baju anak Anda tidak terkena cipratan air. Menariknya lagi, sepeda BMX merk ini hadir dengan banyak pilihan warna yang membuat anak senang bermain sepeda.

8. Sepeda Evergreen Classic

Seperti yang Anda ketahui, kalau olahraga ekstrem dengan sepeda membutuhkan modal yang tidak sedikit.

Apabila Anda ingin menggeluti olahraga bersepeda ini tetapi memiliki budget yang terbatas, merk sepeda BMX Evergreen Classic bisa jadi alternatif pilihan.

Meskipun memiliki tampilan klasik, sepeda ini tetap menyajikan performa tinggi yang Anda perlukan untuk melakukan berbagai trik dan manuver dalam lintasan.

Ketersediaan dan kemudahan suku cadang bisa jadi alasan Anda wajib memiliki sepeda merk Evergreen ini.

9. Sepeda Velion 20-302

Selain adu skill freestyle, Anda juga bisa tampil percaya diri dengan menggunakan sepeda Velion BMX 20-302.

Bagaimana tidak, sepeda BMX yang bagus merk Velion ini memiliki desain yang ergonomis dan modern dengan aksen garis-garis yang membuat Anda tampil mencolok.

Dilengkapi dengan komponen-komponen premium, seperti rem cakram hidrolik, rangka aluminium atau chromoly, dan pegs yang kuat, sehingga memastikan sepeda ini punya kinerja yang andal dan tahan lama.

10. Bike BMX United D’Based

United D’Based menampilkan desain yang inovatif dan eye-catching, dengan kombinasi warna yang menarik cocok bagi Anda yang ingin tampil beda.

Sepeda ini terbuat dari material berkualitas tinggi dan teknologi konstruksi terkini, sehingga dapat Anda gunakan untuk jangka panjang.

Keunggulan lainnya, sepeda BMX merk United D’Based ini cocok untuk berbagai jenis penggunaan, mulai dari berlomba di lintasan hingga kegiatan sehari-hari.

Demikian rekomendasi merk sepeda BMX terbaik yang bisa Anda jadikan referensi. Pastikan memilih sepeda sesuai dengan kebutuhan dan budget, ya!

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.



Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 2 minggu lalu

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan