Tanda pertama dari tumor kelenjar ludah adalah munculnya benjolan. Penyebaran lokal dari tumor kelenjar parotis memengaruhi saraf wajah sehingga terjadi kelumpuhan di sisi yang terkena tumor. Kondisi ini bisa menyebabkan otot‐otot wajah melemah dan ketidakmampuan menutup mata.
Tumor kelenjar air liur dapat menyebar ke otot‐otot di bawah mulut yang merupakan bagian bawah tengkorak dan kelenjar getah bening di sekitarnya. Kondisi tersebut menyebabkan wajah sakit, sakit telinga, sakit kepala, dan pembengkakan pada kelenjar getah bening.
Pada kasus tumor jinak, sel abnormal tidak akan berkembang ke area sekitar. Akan tetapi, jika tumor tersebut sifatnya ganas, sel abnormal bisa menyebar dan merusak fungsi jaringan maupun organ yang terkena, sehingga meninbulkan gejala yang bervariasi.
Kapan saya harus periksa ke dokter?
Anda perlu pergi ke dokter segera jika Anda mengalami adanya tumor kecil, tumor yang menonjol, pembengkakan di sekitar wajah dan leher. Jangan mengabaikan kelainan yang terjadi pada mulut, sinus, dan otot‐otot wajah. Tubuh masing‐masing orang berbeda. Selalu konsultasikan ke dokter untuk menangani kondisi kesehatan Anda.
Penyebab tumor kelenjar ludah

Penyebab munculnya tumor pada kelenjar ini tidak diketahui secara pasti. Akan tetapi, proses terbentuknya tumor berawal pada beberapa sel di kelenjar air liur yang mengalami perubahan dalam DNA-nya.
DNA sel sendiri menyimpan serangkaian perintah untuk sel membelah, menua, dan mati. Akibat perubahan, perintah tersebut mengalami kekacauan sehungga sel yang rusak terus hidup dan menumpuk membentuk tumor. Sel yang abnormal ini bisa saja tetap menjadi tumor jinak, atau berubah menjadi tumor ganas dan bermetastasis ke area tubuh yang lain.
Faktor-faktor risiko tumor kelenjar ludah
Faktor‐faktor tertentu yang meningkatkan risiko Anda mengalami tumor kelenjar air liur, yaitu:
- Paparan radiasi, seperti terapi radiasi digunakan untuk mengobati kanker di kepala dan leher.
- Bekerja di lingkungan tertentu atau terkena paparan kimia seperti pada pabrik yang memproduksi karet, tambang asbes dan di selokan.
- Paparan virus yang membuat Anda berisiko kanker kelenjar ludah termasuk HIV dan virus RBV (Epstein‐Barr).
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar