🔥 Diskusi Menarik

Maen hp,p

Selamat malam dokter,maaf mengganggu.saya bingung atas sikap anak saya yg kecanduan hp.di larang maen hp melebihi batas malah marah2 kyk anak hiperaktif.maen sama temannya diluar ,ternyata malah maen hp berjam2.saya bingung dok,gmn dok,cara mengatasinya kecanduan keterlaluan karna maen hp


0
77k
2 komen

2 komentar

Halo Ferdika, terima kasih untuk pertanyaannya.


Sebagai orang tua, tentunya selalu menginginkan yang terbaik buat anak, termasuk memberikan gadget dengan tujuan agar anak dapat terstimulasi menjadi lebih kreatif. Selain itu, tujuan beberapa orang tua memberikan gadget ke anak agar anak bisa sibuk dengan gadget sehingga orang tua dapat mengerjakan aktivitasnya. Namun, apabila dilakukan secara berlebihan, anak akan menjadi terbiasa dengan kondisi tersebut dan berujung pada kecenderungan kecanduan akan gadget, sehingga anak akan menangis untuk memperoleh apa yang diinginkan. Selain itu, anak akan menganggap gadget sebagai hal yang sangat menarik dan menyenangkan baginya, sehingga ia tidak tertarik melakukan aktivitas lainnya termasuk bermain dengan anak lain seusianya.


Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi penggunaan gadget yang berlebihan pada anak, yaitu mengurangi waktu bermain gadget anak yang dapat dialihkan dengan melakukan aktivitas bermain bersama orang tua dan anak. Selain itu, orang tua juga perlu menghindari marah, memukul, atau memberikan label negatif kepada anak karena hanya akan memperburuk kondisi anak. Anda juga dapat membantu anak untuk menyusun jadwal aktivitas sehari-hari agar lebih disiplin, termasuk jadwal bermain gadget dengan tetap dibawah pendampingan dan interaksi bersama orang tua saat memegang gadget sehingga anda dapat mengalihkan perhatiannya agar lebih mudah ketika anak melanjutkan aktivitas anak lainnya. Ajak anak untuk lebih sering bermain di luar rumah agar terbiasa dengan hadirnya anak lainnya dan akhirnya mau untuk berinteraksi. Jangan lupa untuk memberikan apresiasi kepada anak jika telah menunjukkan perilaku yang positif, seperti pujian atau pelukan dan sebagainya sehingga anak termotivasi untuk mengulangi perilaku baiknya.


Jangan ragu untuk memeriksakan diri anda atau anak anda ke psikolog jika keluhan berlanjut atau bertambah parah.


1 minggu yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Kecanduan hp pada anak memang menjadi masalah yang sering dihadapi oleh banyak orang tua. Berikut adalah beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kecanduan hp anak: 1. Tetaplah tenang dan jangan marah saat menghadapi anak yang kecanduan hp. Komunikasikan dengan anak secara terbuka dan jujur tentang kekhawatiran Anda terhadap kebiasaan bermain hp yang berlebihan. 2. Tentukan batasan waktu bermain hp yang jelas dan konsisten. Buat jadwal yang memungkinkan anak untuk bermain hp dalam batas waktu yang wajar, misalnya hanya beberapa jam setiap hari. 3. Ajak anak untuk bermain di luar rumah atau melakukan aktivitas fisik lainnya yang menyenangkan. Berikan alternatif kegiatan yang dapat mengurangi ketergantungan anak pada hp. 4. Libatkan anak dalam pembuatan aturan dan konsekuensi terkait penggunaan hp. Dengan melibatkan anak dalam proses ini, mereka akan lebih memahami pentingnya batasan yang ditetapkan. 5. Berikan contoh yang baik dengan mengurangi penggunaan hp di depan anak. Anak cenderung meniru perilaku orang tua, jadi pastikan Anda juga membatasi penggunaan hp Anda sendiri. 6. Jika kecanduan hp anak sudah sangat parah dan sulit diatasi sendiri, pertimbangkan untuk mencari bantuan profesional seperti konselor atau psikolog anak. Dengan kesabaran dan konsistensi, Anda dapat membantu anak mengatasi kecanduan hp dan mengembangkan kebiasaan yang lebih sehat. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
1 minggu yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.