🔥 Diskusi Menarik

Dok mau nanya, bayi saya usia 3 bulan full asi. Ini sudah 2 Minggu kok tidak bab bahaya atau tidak ?

Dok mau nanya, bayi saya usia 3 bulan full asi. Ini sudah 2 Minggu kok tidak bab bahaya atau tidak ?

0
77k
2 komen

2 komentar

Halo sobat sehat, terima kasih atas pertanyaannya


Buang air besar pada bayi yang minum ASI full bisa jadi jarang, bahkan hingga 10-14 hari maksimal bisa tidak buang air besar.


Hal ini wajar karena seluruh komponen ASI diserap seluruhnya oleh tubuh bayi sehingga tidak ada sisa yang dikeluarkan menjadi feses.


Perhatikan juga tanda kecukupan ASI yaitu Buang air kecil >6x setiap hari, berat badan meningkat. lihat gejala lainnya pada tubuh bayi, jika anak masih aktif dan tidak terlihat kesakitan maka masih aman.


apabila setelah 14 hari masih belum buang air besar, sebaiknya periksakan ke dokter spesialis anak terdekat


terima kasih

1 minggu yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Pada usia 3 bulan, bayi yang hanya mendapat ASI biasanya akan buang air besar setidaknya sekali sehari atau bahkan lebih sering. Jika bayi Anda sudah 2 minggu tidak buang air besar, ada beberapa kemungkinan penyebabnya, seperti dehidrasi, masalah pencernaan, atau intoleransi terhadap ASI. Saya sarankan Anda segera berkonsultasi dengan dokter anak atau bidan untuk evaluasi lebih lanjut. Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan mungkin memerlukan tes tambahan untuk mengetahui penyebabnya. Jangan ragu untuk segera mencari bantuan medis untuk bayi Anda. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain terkait kondisi bayi Anda?
1 minggu yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.