🔥 Diskusi Menarik

Cara Mengobati Bayi Yang Terkena Gigitan Kelabang

Setau saya lipan sebenarnya bukanlah serangga yang agresif dan terbiasa menyerang manusia. Akan tetapi apabila kita tergigit kelabang saja bisa mengalami sejumlah reaksi pada kulit. Bahkan beberapa orang bisa terkena alergi yang serius. Bagaimana cara mengobati bayi yang tergigit kelabang? Obat apa yang sebaiknya di berikan kepada bayi? Terima kasih.

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
817
1
1

1 komentar

Halo Elena, terima kasih atas pertanyaan anda.


Digigit kelabang dapat menimbulkan nyeri, bengkak, gatal, dan kemerahan di area yang tergigit. Jika keluhan tidak parah dan tidak timbul tanda-tanda komplikasi, luka akibat digigit kelabang dapat ditangani dengan perawatan di rumah. Gigitan kelabang dapat diidentifikasi dengan dua titik kemerahan yang membentuk huruf “V”. Umumnya, gejala akibat digigit kelabang pada setiap orang tidaklah sama. Rasa sakit yang ditimbulkan bisa bervariasi, tergantung pada banyaknya racun yang masuk ke dalam tubuh. Berikut ini adalah gejala umum yang timbul ketika digigit kelabang:

- Nyeri di pada area yang digigit kelabang

- Kemerahan

- Bengkak

- Gatal dan sensasi kulit terbakar


Berikut ini adalah penanganan yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi gigitan kelabang:

1. Bersihkan luka -> Saat Anda digigit kelabang, segera bersihkan luka bekas gigitan dengan air mengalir dan sabun untuk mengurangi risiko terjadinya infeksi. Hindari membersihkan luka digigit kelabang dengan alkohol.

2. Kompres atau rendam bagian tubuh dengan air hangat -> Setelah luka dibersihkan, rendam atau kompres bagian tubuh yang digigit kelabang dengan air hangat. Hal ini dilakukan untuk membuka pori-pori kulit sehingga racun kelabang dapat dikeluarkan secara perlahan. Setelah itu, kompres bagian tubuh yang digigit kelabang dengan air dingin selama 10 menit untuk mengurangi rasa gatal, nyeri, dan bengkak.

3. Konsumsi obat -> Anda juga bisa mengonsumsi obat-obatan yang dijual bebas seperti obat antihismtain dan obat antiinflamasi nonsteroid untuk membantu meredakan gejala yang ditimbulkan oleh gigitan kelabang.


Namun ada baiknya anak anda dibawa ke dokter terdekat untuk segera dilakukan penanganan lebih lanjut.


Sekian dan Terima Kasih

1 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan