🔥 Diskusi Menarik

Telat haid

Halo dok saya mau tanya

Saya dan pasangan saya berhubungan seks dengan memakai kondom dok,lalu mengeluarkan sperma di luar, apakah bisa hamil dok ,karena pasangan saya saat ini belum juga haid ,adapun tanda mau haid seperti kecoklatan tapi cuman beberapa jam saja ,dan pasangan saya juga tidak ada gejala-gejala hamil dok

1
645
1 komen

1 komentar

Hallo IKHSAN 23, terima kasih atas pertanyaan nya.

Berdasarkan sebuah penelitian yang dimuat dalam Indian Journal of Sexually Transmitted Disease and AIDS, kemungkinan Anda melakukan kesalahan pakai kondom sebenarnya tidak lebih dari 14 persen.

Namun, meski angkanya terbilang kecil, Anda masih mungkin melakukan kesalahan pakai kondom hingga bisa hamil.

Jika Anda melakukan kesalahan saat pakai kondom, efektivitas kondom berkurang dan kemungkinan Anda hamil menjadi lebih besar. Artinya, sperma bisa masuk ke dalam rahim dan membuahi sel telur. Jika sudah begini, kehamilan bisa terjadi.

penting bagi Anda dan pasangan untuk memahami apa saja kesalahan pakai kondom, agar tidak bisa hamil saat itu.

1. Kondom rusak

2. Pakai kondom dobel

3. Pakai kondom yang sudah pernah dipakai

4. Terlalu cepat lepas kondom

5. Ukuran kondom tidak sesuai

6. Tidak pakai pelumas

(https://hellosehat.com/seks/seks-aman/pakai-kondom-bisa-hamil/)

Kemungkinan hamil ada, namun untuk lebih pasti nya lakukan pemeriksaan test pack setelah 1-2 minggu terlambat haid.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan