🔥 Diskusi Menarik

Flek darah setelah berhubungan

pagi dok.. saya izin mau bertanya dok, saya sekarang sedang hamil jalan 12week dan mrupakan kehamilan pertama saya. setelah berhubungan dengan suami keluar flek darah pada vagina. apakah itu aman bagi janin dok, takut kenapa² dengan janin saya..

kondisi saya skrg sedang flu dan batuk juga dok, mohon pencerahan nya dok

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
10
2
1

1 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Perdarahan vagina pada saat hamil terutama setelah berhubungan seksual memang umum terjadi, dikarenakan area leher rahim atau serviks yang menjadi lebih sensitif selama hamil, sehingga akan mudah menyebabkan bercak darah pada gesekan saat berhubungan seksual.


Mengutip Mayo Clinic, hal ini tidaklah benar karena penyebab keguguran bukanlah karena hubungan badan, melainkan perkembangan janin yang tidak normal.

Apalagi bila darah yang keluar hanya berupa bercak atau flek, sebenarnya ibu tak perlu terlalu cemas.

Meski begitu, bila memiliki riwayat melahirkan prematur, keguguran berulang, atau masalah plasenta pada kehamilan sebelumnya, dokter mungkin akan menyarankan untuk menunda hubungan seksual.

Lanjutkan Membaca

Biasanya, jika pernah mengalami kondisi tersebut, ibu hamil disarankan menunda berhubungan intim selama trimester pertama untuk berjaga-jaga.

(https://hellosehat.com/kehamilan/kandungan/masalah-kehamilan/keluar-darah-setelah-berhubungan-saat-hamil/)

Sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter spesialis kandungan untuk mengetahui penyebab keluar flek.



1 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan