🔥 Diskusi Menarik

Apa Saja yang Perlu Anda Tanyakan saat Pemeriksaan Kehamilan?

Jika alat tes kehamilan menunjukkan bahwa Anda positif hamil, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menjadwalkan periksa kehamilan pertama kali ke dokter kandungan atau bidan. Pemeriksaan kehamilan ini sangat penting untuk kesehatan Anda dan juga calon Buah Hati.


Namun, beberapa di antara Anda mungkin bingung apa yang harus dilakukan dan ditanyakan pada pemeriksaan pertama ini.


Berikut beberapa hal yang harus Anda tanyakan saat periksa kandungan untuk pertama kali.


  1. Perkiraan bulan lahir calon anak Anda. Hal ini penting untuk mengawasi perkembangan janin dan mempersiapkan proses kelahiran.
  2. Vitamin yang Anda butuhkan selama masa kehamilan.
  3. Gejala yang Anda rasakan selama masa awal kehamilan.
  4. Gejala apa yang harus diwaspadai selama masa kehamilan.
  5. Kondisi lainnya pada ibu hamil yang tidak atau belum Anda alami dan apakah hal ini normal.
  6. Bagaimana cara mengatasinya jika Anda mengalami morning sickness alias mual-mual yang parah.
  7. Berat badan, olahraga yang boleh dan tidak boleh dilakukan, serta nutrisi yang dibutuhkan selama masa kehamilan.
  8. Aktivitas sehari-hari, makanan, dan kandungan obat yang harus Anda hindari selama masa kehamilan.
  9. Aturan bepergian bagi ibu hamil.
  10. Aktivitas seksual Anda bersama suami.
  11. Apa itu risiko kehamilan tinggi dan apakah Anda memiliki kondisi medis yang memungkinkan Anda masuk ke dalam kategori tersebut.

Simak selengkapnya di artikel berikut atau tanyakan langsung di Komunitas Kehamilan Hello Sehat.

https://hellosehat.com/kehamilan/kandungan/prenatal/pertama-kali-periksa-kandungan/

6
4
0 komen

0 komentar

Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan