Obat mana yang harus diminum lebih dulu
Dok beberapa hari lalu saya melalukan perawatan pra cabut gigi, oleh dokter diberikan obat ciprofloxacin dan dexamethasone. Kemudian hari ini setelah cabut gigi saya diberi amoxcilin dan paracetamol. Pada keterangan obat Ciprofloxacin harus dihabiskan, sedangkan kini saya juga mendapat amoxcilin yang juga harus dihabiskan. Jadi saya harus menghabiskan Ciprofloxacin terlebih dahulu atau langsung saja meminum Amoxcilin? terima kasih dokter
























Selamat malam dokter. saya mau bertanya beberapa hari lalu saya ke dokter gigi mau cabut akar gigi dikarenakan ada bengkak jadi dokter gigi memberi saya obat Amoxcillin dan prostanac, untuk kedua obat tersebut sudah habis. Trus hari ini saya berobat ke dokter umum ada keluhan benjolan di belakang leher trus dokter umum memberi saya obat cipro, vit b com,dan Dexa. Apa tidak apa-apa dok saya minum antibiotik lagi padahal sebelumnya baru selesai minum antibiotik yg Amoxcillin?
Halo sobat sehat. Terima kasih atas pertanyaannya.
Ciprofloxacin dan Amoxicillin adalah obat antibiotik spektrum luas, artinya dapat digunakan untuk mengatasi infeksi bakteri gram positif maupun negatif, walaupun keduanya berasal dari golongan yang berbeda.
Jika dokter gigi Anda mengganti antibiotik yang sebelumnya diberikan (Ciprofloxacin) dengan Amoxicillin, kemungkinan karena antibiotik sebelumnya sudah tidak sesuai indikasi atau tidak sesuai dengan kondisi Anda yang terkini, sehingga konsumsi Ciprofloxacin dapat dihentikan dan Anda dapat mengkonsumsi antibiotik Amoxicillin yang diberikan saat ini, sebaiknya tidak mengkonsumsi 2 antibiotik spektrum luas bersamaan, kecuali atas intruksi atau anjuran dari dokter yang telah melakukan pemeriksaan secara langsung terhadap kondisi Anda. Jika muncul keluhan setelah mengkonsumsi antibiotik tersebut, sebaiknya segera kontrol untuk melakukan pemeriksakan dan konsultasikan kondisi Anda secara langsung dengan dokter gigi yang melakukan perawatan kepada Anda.
Demikian, semoga membantu.