🔥 Diskusi Menarik

Gigi tumbuh digusi

Dok anak saya umur 6 tahun anak saya gigis tumbuh gigi digusi atas depan, dan di bagian gusi atas yang belakang , apakah nanti dicabut ya dok ??

1
46k
2 komen

2 komentar

Halo sobat sehat, terima kasih atas pertanyaannya.


Usia 6 tahun pada anak adalah usia dimulainya fase geligi pergantian dari gigi susu atau sulung ke gigi permanen. Fase ini berlangsung mulai usia 6 tahun hingga 12-13 tahun.


Letak benih gigi seri permanen pertama rahang atas adalah di bagian langit-langit. Untuk bisa tumbuh di lengkung rahang yang benar, gigi permanen pengganti harus meresorpsi akar gigi susu, supaya gigi susu dapat tanggal/lepas dan gigi permanen pengganti akan tumbuh menempati posisi gigi susu sebelumnya. Jika gigi permanen sudah mulai tumbuh, namun gigi susu nya masih belum tanggal, kondisi ini disebut dengan Persistensi gigi, yang dapat disebabkan salah satunya karena gigi susu mengalami infeksi, seperti pada kasus gigi anak Anda yang gigis. Kondisi ini akan menghalangi proses resorpsi gigi susu oleh gigi permanen. Terlebih jika gigi gigis tersebut telah mengalami keluarnya ujung akar gigi, yang akan muncul di gusi depan, menyerupai gigi tumbuh, seperti kasus anak Anda, maka sudah pasti akar gigi tidak dapat diresorpsi oleh gigi permanen penggantinya yang akan tumbuh, sehingga gigi susu tidak tanggal atau lepas sendiri dan gigi permanen pengganti akan tumbuh sesuai letak benihnya, yaitu di belakang atau di dekat langit-langit, seperti kasus anak Anda.


Pada kondisi ini, sebaiknya gigi susu tersebut segera dicabut ke dokter gigi terdekat, sebelum gigi permanan penggantinya tumbuh sempurna di belakang gigi susu tersebut, yang dapat menyebabkan terjadinya maloklusi, susunan gigi tidak rapi, hingga gigitan terbalik dengan rahang bawah, yang sangat mempengaruhi estetika serta mengganggu fungsi pengunyahan dan bicara anak Anda.


Demikian, semoga membantu.

2 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Berdasarkan informasi yang Anda berikan, gigi yang tumbuh di bagian gusi atas belakang pada anak usia 6 tahun kemungkinan adalah gigi permanen. Gigi permanen biasanya mulai tumbuh menggantikan gigi susu pada usia tersebut. Jika gigi tersebut tumbuh dengan normal dan tidak menyebabkan masalah kesehatan gigi atau mulut lainnya, tidak perlu dicabut. Namun, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter gigi untuk evaluasi lebih lanjut dan saran yang lebih spesifik sesuai dengan kondisi gigi anak Anda. Jika gigi tersebut mengalami masalah seperti pertumbuhan yang tidak normal atau menyebabkan ketidaknyamanan, dokter gigi mungkin akan merekomendasikan tindakan yang diperlukan, termasuk kemungkinan pencabutan gigi. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
2 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.