🔥 Diskusi Menarik

Gigi berlubang mengeluarkan darah

Selamat pagi dok, saya kebetulan punya gigi berlubang satu aja dibagian bawah kanan dan sdh memiliki plak/karang gigi yg terlalu tebal, dan anehnya sering keluar darah, nah solusinya apa ya dok? Kebetulan saya juga menderita darah tinggi, tpi saya mohon untuk solusi gigi saya yg berlubang dan sering mengeluarkan darah, terima kasih sebelumnya☺️

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
323
2
1

1 komentar

Halo Linda Otoluwa. Terima kasih atas pertanyaannya.

Gusi yang sering berdarah biasanya terjadi dikarenakan adanya kotoran dalam rongga mulut seperti karang gigi yang membuat gusi mengalami peradangan gusi.

Karang gigi atau dental calculus adalah deposit plak atau sisa makanan yang tidak terkena sikat gigi.

Karang gigi ini mengandung mikroorganisme ataupun bakteri yang menempel pada gigi dalam jangka waktu lama sehingga mengalami pengerasan atau kalsifikasi.

Karang yang sudah terbentuk selanjutnya tidak dapat bersih hanya dengan menggunakan sikat gigi.

Diperlukan alat khusus berupa scaler untuk melepaskan calculus pada gigi. Apabila tidak rutin dibersihkan, bakteri yang terdapat pada karang gigi dapat menyebabkan beberapa kondisi.

Antara lain bau mulut, peradangan gusi yang ditandai dengan gusi bengkak dan mudah berdarah, hingga kegoyangan pada gigi. Sehingga prosedur pembersihan karang gigi yang dianjurkan adalah paling lama 6 bulan sekali.

Merokok juga dapat memperparah kondisi ini.

Segera periksakan kondisi gigi ke dokter agar dokter dapat memberikan perawatan dengan tepat.

Kemungkinan lainnya dari terjadinya gusi bengkak dan sakit adalah adanya gigi berlubang besar, sehingga harus dilakukan perawatan lebih lanjut oleh dokter.

Pastikan kebutuhan air sehari-hari tercukupi, karena kondisi dehidrasi rentan membuat perlukaan pada mukosa mulut, juga rutin konsumsi vitamin C untuk melawan sariawan.

Tetap jaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi 2x sehari pagi dan malam hari, gunakan dental floss atau benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi, juga gunakan larutan kumur antiseptik untuk mencegah penumpukan karang pada gigi dan mencegah permasalahan gigi lainnya.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.