Celah gigi lebih lebar

Kata dokter waktu cek tambalan Gusi saya sakit karena celah gigi yang lebih lebar padahal gigi sudah di tambal dan lebih sakit setelah makan..

Bagaimana pengobatan nya karena sering sekali sakit?

Terimakasih

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
6
2

2 komentar

Halo sobat sehat. Terima kasih atas pertanyaannya.


Celah gigi dapat terjadi karena ukuran gigi dan rahang yang tidak seimbang atau karena susunan gigi geligi yang tidak normal. Celah antar gigi dapat menyebabkan sisa makanan sering terperangkap dan sulit untuk dijangkau oleh sikat gigi. Hal ini menyebabkan penumpukan plak dan karang gigi pada celah dan menimbulkan keradangan dan infeksi pada gusi (Gingivitis). Hal ini dapat diperparah juga jika ada kebiasaan menusuk gusi untuk mengambil sisa makanan yang tersangkut, adanya gigi berlubang di sekitar celah, atau adanya riwayat penyakit seperti hipertensi atau diabetus mellitus, perubahan hormonal, dan konsumsi obat-obatan, serta kebiasaan buruk seperti merokok dan konsumsi minuman bealkohol.


Untuk menutup celah tersebut, dokter gigi perlu melakukan pemerisaan lebih lanjut. Dokter gigi mungkin akan merekomendasikan tindakan pemberishan karang gigi terlebih dahulu, selanjutnya melakukan perawatan restoratif seperti veneer atau pembuatan mahkota gigi tiruan, maupun perawatan orthodonti menggunakan behel atau aligner.


Gigi yang sudah ditambal, namun sakit setelah makan, menandakan adanya keradangan lebih lanjut, baik pada gigi itu sendiri ataupun pada jaringan sekitarnya.


Saran saya, sebaiknya Anda dapat memeriksakan dan berkonsultasi kembali dengan dokter gigi spesialis Konservasi Gigi dan dokter gigi Spesialis Orthodonti untuk dilakukan pemeriksaan lebih detail, baik secara klinis dan rontgen, untuk menentukan perawatan yang komprehensif sesuai kondisi Anda.


Berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk mengurangi keluhan Anda :

  1. Tetap menjaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi 2 kali sehari, yaitu pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur
  2. Gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride dan bulu sikat yang lembut
  3. Sikat gigi dengan tekanan ringan dan dengan gerakan vertikal dari arah gusi ke gigi
  4. Gunakan benang gigi untuk membersihkan daerah sela antar gigi
  5. Menggunakan obat kumur yang mengandung antiseptik non alkohol
  6. Istirahatkan sisi yang dikeluhkan dari gerakan mengunyah sementara waktu
  7. Konsumsi makanan yang halus dan lunak
  8. Hindari makanan/minuman yang terlalu panas/manis/asam/pedas untuk mengurangi rangsangan pada gigi dan gusi


Demikian, semoga membantu.

3 hari yang lalu
Suka
Balas
Celah gigi yang lebih lebar dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan rasa sakit, terutama setelah makan. Jika dokter telah memeriksa dan menemukan bahwa gusi Anda sakit akibat celah tersebut, ada beberapa langkah yang bisa diambil untuk mengatasi masalah ini:

Pertama, penting untuk kembali berkonsultasi dengan dokter gigi Anda. Mereka mungkin akan merekomendasikan perawatan lebih lanjut, seperti penambalan ulang atau pemasangan veneer untuk menutup celah yang ada. Jika celah tersebut cukup besar, pemasangan mahkota gigi juga bisa menjadi solusi yang tepat. Selain itu, jika rasa sakit yang Anda alami disebabkan oleh infeksi atau peradangan pada gusi, dokter mungkin akan memberikan pengobatan antibiotik atau perawatan untuk mengatasi masalah tersebut. Scaling atau pembersihan gigi juga bisa membantu menghilangkan karang gigi yang mungkin menyebabkan iritasi. Jangan ragu untuk mengungkapkan semua gejala yang Anda alami kepada dokter gigi, termasuk rasa sakit setelah makan. Ini akan membantu mereka dalam menentukan diagnosis yang tepat dan memberikan perawatan yang sesuai. Pastikan juga untuk menjaga kebersihan mulut dengan baik untuk mencegah masalah lebih lanjut. Terima kasih, dan semoga Anda segera mendapatkan perawatan yang diperlukan untuk mengatasi rasa sakit ini.

1 minggu yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.