halo dok, kurleb 3minggu sy mengalami luka di sudut mulut bagian dlm. nyeri nya sudah hilang tapi lukanya blm menutup. knp ya dok? takut mau ke faskes
Berdarah makin parah
Clinic gigi saya tutup 2 hari, apa bisa kepuskesmas untuk awal penanganan? Sudah saya kumur air garam, mengunakan obat kumur, tapi pendarahan tetep tak berhenti dan semakin banyak.
Terima kasih dokter sudah menjawab pertanyaan saya. Semoga dokter sehat selalu dan bahagia selalu, Aamiin🤲
2 komentar
Terbaru
Halo Dhiny April. Terima kasih atas pertanyaannya.
Gusi yang berdarah merupakan tanda gejala peradangan pada jaringan periodontal.
Jaringan periodontal merupakan jaringan pendukung disekitar area gigi.
Segera periksakan kondisi ke dokter gigi agar dokter dapat melakukan pemeriksaan dan memberikan perawatan dengan tepat.
Apabila ditemukan adanya karang gigi, prosedur scaling biasanya akan dilakukan untuk membersihkan plak maupun karang gigi di seluruh area gigi, yang sebaiknya dilakukan pada rahang atas dan bawah rongga mulut pasien, agar penyembuhan gusi dapat segera teratasi.
Karang gigi atau dental calculus adalah deposit plak atau sisa makanan yang tidak terkena sikat gigi.
Karang gigi ini mengandung mikroorganisme ataupun bakteri yang menempel pada gigi dalam jangka waktu lama sehingga mengalami pengerasan atau kalsifikasi.
Karang yang sudah terbentuk selanjutnya tidak dapat bersih hanya dengan menggunakan sikat gigi.
Diperlukan alat khusus berupa scaler untuk melepaskan calculus pada gigi.
Apabila tidak rutin dibersihkan, bakteri yang terdapat pada karang gigi dapat menyebabkan beberapa kondisi.
Antara lain bau mulut, peradangan gusi yang ditandai dengan gusi bengkak dan mudah berdarah, gusi yang longgar, hingga kegoyangan pada gigi.
Sehingga prosedur pembersihan karang gigi yang dianjurkan adalah paling lama 6 bulan sekali.
Pastikan kebutuhan air sehari-hari tercukupi, karena kondisi dehidrasi rentan membuat karang gigi lebih mudah terbentuk.
Kemungkinan lainnya yang dapat menjadi penyebab kondisi tersebut adalah kondisi pasca pencabutan, ataupun gigi patah.
Foto rontgen mungkin dapat dilakukan apabila diperlukan, untuk menegakkan diagnosa.
Anda dapat datang ke fasilitas kesehatan terdekat termasuk puskesmas.
Dokter mungkin akan melakukan dep untuk menghentikan perdarahan.
Tetap jaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi 2x sehari pagi dan malam hari.
Gunakan dental floss atau benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi, juga gunakan larutan kumur antiseptik untuk mencegah penumpukan karang pada gigi dan mencegah permasalahan gigi lainnya.
Hai Sobat Sehat,
Maaf, tetapi saya tidak dapat memberikan jawaban yang relevan berdasarkan konteks yang diberikan. Saya sarankan Anda menghubungi dokter gigi atau puskesmas terdekat untuk mendapatkan penanganan yang tepat untuk masalah pendarahan gigi Anda. Mereka akan dapat memberikan saran dan perawatan yang sesuai dengan kondisi Anda.Related content