Halo dokter, saya mau bertanya, saya punya gangguan tidur yang cukup mengganggu, gejala yang sangat jelas itu saat jam 2-4 pagi (jam yang sangat rentan) saya itu sering terbangun, sering dalam keadaan sangat mengantuk ataupun keadaan langsung sadar secara instan setelah membuka mata, untuk kasus yang sering keadaan sadarnya itu adalah beberapa hari yang lalu.
Untuk detail nya, saya pernah sakit beberapa hari yang gejalanya lumayan parah, saya tidur kapanpun jika saya memerlukannya tanpa peduli jadwal tidur, setelah sembuh saya kurang sadar tetapi setelah ±5 hari kemudian setelah saya sembuh, saya sering bangun jam 2 atau jam 3, jam tidur normal saya itu maksimal jam 10 sudah tidur dan jam 5 sudah bangun, namun saya itu justru mengantuknya pada jam 7 malam atau bahkan jam 6 sore, awalnya saya bangun dan langsung sadar secara instan setelah membuka mata, saya mencoba untuk tidur lagi tetapi sangat sulit, akhirnya saya menyerah dan bermain ponsel sampai jam 6 pagi.