Diskusikan terlebih dahulu secara jelas dan lengkap dengan dokter masing-masing sehingga Anda akan mengetahui proses lengkap untuk mengobati kista.
Apakah prosedur ini terasa sakit?
Prosedur marsupialization ini dapat dokter lakukan langsung dalam ruangan seperti melakukan pemeriksaan kesehatan reproduksi wanita.
Biasanya, prosedur ini pun juga akan menggunakan anestesi lokal sehingga hanya area tertentu seperti vagina saja yang akan mati rasa sehingga Anda ridak merarasakan sakit.
Persiapan sebelum melakukan marsupialization
Dalam prosedur ini, operasi pengangkatan kista bisa dilakukan baik dengan anestesi lokal maupun anestesi total.
Sebagian orang kemungkinan tidak bisa terlebih dahulu mengemudikan kendaraan setelah melakukan operasi.
Maka dari itu, sebaiknya ada yang menemani Anda setelah prosedur dilakukan sehingga tidak perlu membawa kendaraan sendiri.
Bagaimana proses marsupialization?

Sebelumnya, dokter akan melakukan anestesi terlebih dahulu. Penggunaan anestesi lokal ataupun anestesi total akan menyesuaikan dengan pertimbangan dokter.
Penggunaan anestesi total artinya Anda akan tertidur selama prosedur marsupialization dan tentunya tidak merasakan sakit.
Pada awal prosedur, dokter akan membersihkan serta mensterilkan kista dan area sekitarnya.
Setelah itu, dokter akan menggunakan pisau bedah untuk membuat sayatan sehingga cairan keluar.
Dokter kemudian menjahit area tepi kulit dengan meninggalkan lubang kecil sehingga cairan bisa mengalir bebas.
Apabila sudah selesai, dokter akan menggunakan kain kasa untuk mencegah perdarahan.
Dalam beberapa kasus, kateter akan dimasukkan untuk mempercepat penyedotan cairan serta mencegah kambuhnya kista. Proses ini akan memakan waktu sekitar 10 – 15 menit.
Setelah prosedur selesai, Anda akan dipindahkan ke dalam ruang pemulihan selama beberapa jam sebelum akhirnya dokter memperbolehkan pulang.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar