backup og meta

9 Rumah Sakit di Tangsel dan Tangerang yang Bisa Jadi Pilihan

9 Rumah Sakit di Tangsel dan Tangerang yang Bisa Jadi Pilihan

Tahukah Anda? Rumah sakit di Tangerang dan Tangerang Selatan memiliki banyak fasilitas memadai dengan keunggulannya masing-masing.

Jajaran rumah sakit ini pun dapat memberikan pelayanan kesehatan dengan prosedur medis yang lengkap serta tenaga ahli professional.

Jika Anda bermukim di Kota Tangerang Selatan atau Kota/Kabupaten Tangerang dan sekitarnya, penting bagi Anda untuk mengetahui rumah sakit terdekat sesuai kebutuhan Anda, termasuk saat kondisi darurat.

Pilihan rumah sakit Tangerang Selatan dan Tangerang dengan fasilitas terbaik

Bagi Anda yang tinggal di Tangerang dan Tangerang Selatan, inilah sembilan rekomendasi rumah sakit terbaik yang mempunyai prosedur medis lengkap sebagai bahan pilihan Anda.

1. Bethsaida Hospital

rumah sakit umum jakarta

Bethsaida Hospital beralamat di Jl. Gading Serpong Boulevard No.29, Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten.

Ini merupakan rumah sakit umum pertama di kawasan Gading Serpong yang membuka layanan IGD 24 jam. Nomor telepon yang bisa dihubungi, yaitu (021) 29309999. 

Rumah sakit yang sudah terakreditasi Paripurna KARS ini unggul dalam beberapa layanan di antaranya Cardiac Center, Hyperbaric Center, Diabetes Center, dan Orthopedic Center.

2. Hermina Periuk Tangerang

Berada di Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Rumah Sakit Hermina Periuk Tangerang memiliki layanan unggulan Poliklinik Eksekutif dengan ragam pilihan dokter spesialis. 

Pelyanan ini ditunjang dengan ragam fasilitas yang tersedia, meliputi IGD, radiologi, laboratorium 24 jam, rawat inap, farmasi, fisioterapi, kamar operasi, kamar bersalin, dan lainnya. 

Selain di Periuk, jaringan rumah sakit Hermina lainya juga ada di area Tangerang dan Tangerang Selatan. Ini termasuk Rumah Sakit Hermina Ciledug dan Hermina Ciputat. 

3. RSIA Bunda Ciputat

RSIA Bunda Ciputat termasuk ke dalam RS Bunda Group yang beralamat di Jl. RE Martadinata No.30, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten dengan nomor telepon (021) 7401347.

Rumah sakit ibu dan anak ini mempunyai fasilitas unggulan di antaranya persalinan dan IGD 24 jam, Bunda Aesthetic Center, serta Eracs dengan teknologi terkini.

Tak lupa, berbagai penunjang medis pun sudah tersedia di sini yang mencakup Morula IVF, instalasi farmasi, radiologi, kamar rawat inap, laboratorium, ambulans, dan apotek.

4. Rumah Sakit Khusus THT – Bedah KL Proklamasi BSD

Didirikan pada 2010, Rumah Sakit THT – Bedah KL Proklamasi BSD, Tangerang Selatan, merupakan cabang dari Rumah Sakit THT – Bedah KL Proklamasi yang berada di Jakarta.

Rumah sakit khusus THT (Telinga, Hidung, Tenggorokan) dan bedah KL (Kepala dan Leher) ini memiliki ragam layanan medis khusus pada bidang tersebut. 

Ini meliputi tindakan FESS (Functional Endoscope Sinus Surgery), bedah tumor kepala dan leher, gangguan suara, sampai estetika untuk bedah plastik dan rekonstruksi wajah.

5. Siloam Hospitals Lippo Village

Berlokasi di Lippo Karawaci, Siloam Hospitals Lippo Village merupakan salah satu rumah sakit terbaik di Tangerang dengan akreditasi KARS serta empat kali berturut-turut dari Joint Commission International (JCI) . 

Rumah sakit bertaraf internasional ini terkenal akan akomodasi medis unggulan yang sangat lengkap. Ini meliputi bidang neurosains, kardiologi, ortopedi, dan gawat darurat. 

Pelayanan yang diberikan juga dilengkapi fasilitas medis lengkap, seperti apotek, medical check up (MCU), ambulans, IGD, laboratorium, fisioterapi, tes urine, rontgen, MRI, USG, CT Scan, mamografi, dan lainnya.

6. Rumah Sakit EMC Tangerang

rumah sakit pemerintah

Berada di lokasi strategis Kota Tangerang, Rumah Sakit EMC Tangerang mempunyai layanan medis unggulan mencakup Spine Center, Vascular Center, Fertility Center, dan Kidney Center.

Rumah sakit ini juga sudah ditunjang oleh ragam fasilitas medis di antaranya hemodialisa, radiologi, laboratorium, endoskopi, medical check up, dan fisioterapi.

Selain di Kota Tangerang, rumah sakit jaringan EMC juga berada di Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, yaitu RS EMC Alam Sutera

7. Rumah Sakit Mayapada Tangerang

Rumah Sakit Mayapada Tangerang mulai beroperasi sejak 1 Juni 2008. Lokasinya, yaitu di Modernland, Jalan Honoris Raya, Kelapa Indah, Kota Tangerang.

Di sini sudah tersedia pelayanan rawat inap. Ini mulai dari kelas 3 sampai VIP dengan jam operasional 24 jam penuh dari Senin sampai Minggu.

Fasilitas unggulan yang tersedia di Rumah Sakit Mayapada Tangerang di antaranya Tahir Neuroscience Center, Cardiovascular Center, Gastrohepatology, Obstetric and Gynecology Center,  serta sirkumsisi (sunat) anak.

8. Eka Hospital BSD

Eka Hospital BSD terletak di kawasan bisnis Central Business District Lot IX, BSD-City, Kota Tangerang Selatan. 

Rumah sakit umum ini memiliki 200 tempat tidur untuk fasilitas rawat inap. Ia pun sudah terakreditasi internasional oleh Joint Commission International (JCI) tahun 2010.

Oleh karena itu, rumah sakit ini terkenal dengan kualitas layanan internasional dan mengutamakan standar keselamatan. Rumah sakit dilengkapi dengan 65 klinik rawat jalan.

9. Rumah Sakit Premier Bintaro

Rumah Sakit Premier Bintaro terletak di daerah strategis Jl. MH Thamrin No. 1 Sektor 7 Bintaro Jaya, Kota Tangerang Selatan.

Dengan filosofi People Caring for People, rumah sakit ini berkomitmen untuk meningkatkan kualitas berkelanjutan. Ini dilakukan dengan menyediakan layanan berstandar internasional serta tenaga medis yang terus berkembang sesuai kebutuhan.

Rumah sakit ini termasuk unit jaringan dari Ramsay Sime Darby Health Care Group. Adapun untuk layanan terbaik yang tersedia di sini, yaitu Ramsay Spine Center dan Vascular Center.

Demikian ulasan sembilan rumah sakit terbaik yang ada di Tangerang dan Tangerang Selatan yang bisa Anda pilih.

Pilih yang terdekat dan sesuai dengan kebutuhan Anda, kemudian booking dokter atau layanannya melalui Hello Sehat. 

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Versi Terbaru

29/03/2023

Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

Punya Masalah Gigi? Ini 10 Klinik Gigi Terbaik di Jabodetabek

5 Rekomendasi Rumah Sakit Stroke di Indonesia, Ini Pilihannya


Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team · Tanggal diperbarui 29/03/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan