backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Memiliki Masalah Saraf Kejepit? Periksakan Diri ke 7 Klinik Saraf Berikut!

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Vitto Radityo · Tanggal diperbarui 31/10/2022

    Memiliki Masalah Saraf Kejepit? Periksakan Diri ke 7 Klinik Saraf Berikut!

    Sering merasa mati rasa dan otot lemas? Jangan dianggap remeh. Bisa saja itu gejala dari saraf kejepit di punggung Anda. Jika terus dibiarkan, saraf kejepit dapat menimbulkan komplikasi penyakit yang makin berbahaya.

    Untungnya, saat ini sudah banyak klinik yang khusus mengurusi persoalan ini. Tidak hanya di pusat Ibu Kota saja, tetapi juga tersebar di lokasi luar Jakarta. Penasaran? Berikut rekomendasi klinik saraf kejepit berikut.

    Daftar rekomendasi klinik saraf kejepit terbaik di Indonesia

    Untuk mengatasi masalah saraf kejepit, Anda bisa mengunjungi beberapa rekomendasi klinik yang mengatasi masalah saraf berikut ini.

    1. Lamina Pain & Spine Center

    mengatasi saraf kejepit leher

    Klinik Lamina memiliki salah satu spesialisasi untuk menangani nyeri dan masalah tulang belakang dengan metode One Stop Service.

    Klinik dengan nama lain Klinik Nyeri Tulang Belakang ini sudah menggunakan alat-alat kekinian, seperti radiofrekuensi, laser, endoskopi, USG, C-Arm, dan rehabilitasi medik.

    Mereka bahkan mengklaim tim dokter mereka sudah menyelamatkan lebih dari 1700 pasien dengan kasus saraf kejepit, tanpa melakukan tindak operasi. Serta menjadi rekor di Asia Tenggara.

    2.  Klinik Nyeri Bunda (Bunda Neuro Center)

    Bagian dari Rumah Sakit Umum Bunda ini memiliki cara khusus menanggulangi mereka yang terkena kasus saraf kejepit.

    Klinik Nyeri Bunda memiliki pengobatan dengan teknik Percutaneous Epidural Neuroplasty atau PEN. Ini pula yang menjadi unggulan di Bunda Brain and Spine Center.

    Dengan cara ini mereka menjamin pemberian obat untuk saraf kejepit menjadi tepat sasaran dan juga efektif. Ada juga endoskopi tulang belakang atau teknik BESS untuk membantu pasien kembali beraktivitas tanpa ada rasa nyeri.

    3. Flex Free Musculosceletal Rehabilitation Clinic

    Rekomendasi klinik saraf kejepit selanjutnya ialah Klinik Flex Free adalah klinik fisioterapi profesional yang memiliki cabang di Jakarta dan Bandung.

    Mereka memiliki layanan khusus para penderita saraf kejepit. Contohnya adalah pemanasan dengan infra red untuk meredakan nyeri. Berikutnya ada simulasi elektrik, terapi ultrasound, terapi lilin, kinesio tape, laser, dan Triton DTS.

    Selain itu, mereka memiliki tenaga medis profesional yang sanggup memberikan konsultasi, pemeriksaan, diagnosis, pengobatan, sampai pencegahan dengan baik.

    4. Klinik Nyeri Mitra Medika Pontianak

    Klinik Nyeri Mitra Medika merupakan unit milik Rumah Sakit Mitra Medika. Tempat ini sudah dilengkapi fasilitas pelayanan dan peralatan kesehatan yang lengkap serta unggul.

    Standar yang mereka miliki juga tinggi untuk memberikan kenyamanan bagi para pasien dan bebas rasa takut.

    Pelayanan utama mereka adalah cara radiofrekuensi. Diklaim aman dan efektif dalam mengurangi rasa sakit akibat saraf kejepit, termasuk lemas otot dan mati rasa. Pengaliran aliran listrik yang diproduksi gelombang radio dirasa efektif memanaskan bagian saraf yang dituju.

    5. Klinik Neuro Fit Bekasi

    saraf kejepit penyebab hilang keseimbangan tapi tidak pusing

    Neuro Fit merupakan klinik yang bisa mengatasi masalah saraf kejepit selanjutnya.

    Klinik ini hadir dengan layanan terbaik untuk persoalan saraf kejepit. Sebab mereka sadar bahwa keluhan tersebut, terutama di bagian saraf dan nyeri tulang belakang, memerlukan penanganan khusus oleh dokter spesialis yang mumpuni.

    Pelayanan yang diberikan pun lengkap dari langkah awal hingga akhir. Mulai dari pemeriksaan USG saraf dan otot, fisioterapi dengan alat lengkap dan modern, serta tindakan penyembuhan atau intervensi yang tidak menggunakan metode bedah.

    7. Surabaya Spine Clinic

    Klinik saraf kejepit yang satu ini adalah divisi khusus dari Rumah Sakit Siloam yang befokus dalam penanganan masalah saraf kejepit. Maka tidak heran jika ragam alat kesehatan yang dimiliki mereka sangat lengkap dan juga modern.

    Anda bisa mendapat beragam metode, seperti rontgen (x-ray), CT Scan, dan MRI untuk diagnosis awal sebelum pemberian prosedur terapi yang paling aman dan efektif untuk masing-masing pasien.

    7. Cerebellum Clinic Makassar

    Klinik saraf kejepit ini menawarkan pelayanan maksimal dengan ditunjang fasilitas yang memadai dan tim dokter spesialis profesional berpengalaman. Mereka juga berusaha memberikan layanan kesehatan yang ramah dan terjangkau untuk membantu berbagai lapisan masyarakat.

    Pasien pada awalnya akan melalui sederet kegiatan dari pemeriksaan awal dan diagnosis, hingga tindakan preventif dan rehabilitasi yang tepat. Fisioterapi dilakukan terapis yang kompeten untuk mencapai hasil maksimal dan pasien pun merasa nyaman.

    Itulah beberapa rekomendasi klinik saraf kejepit di Indonesia yang bisa Anda kunjungi. Banyaknya cabang di seluruh Indonesia membuat masyarakat jadi memiliki pilihan terdekat dengan tempat tinggalnya.

    Tentunya, Anda juga bisa menuju ke beberapa poliklinik saraf yang bisa mengatasi masalah saraf kejepit di rumah sakit ternama. Mereka pastinya memiliki fasilitas dan tim medis yang memadai. 

    Anda juga bisa booking dokter spesialis saraf terlebih dahulu melalui platform Hello Sehat untuk mengetahui info lebih lanjut atau langsung mendapatkan pemeriksaan.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Fakta medis diperiksa oleh

    Hello Sehat Medical Review Team


    Ditulis oleh Vitto Radityo · Tanggal diperbarui 31/10/2022

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan