Klinik kecantikan menyediakan perawatan kulit profesional yang mungkin lebih efektif daripada produk perawatan kulit yang dilakukan di rumah. Nah, bagi Anda yang membutuhkan informasi klinik kecantikan di Bandar Lampung dengan layanan terbaik, simak artikel berikut ini.
Rekomendasi klinik kecantikan di Bandar Lampung
Banyak keuntungan melakukan perawatan di klinik kecantikan. Anda dapat berkonsultasi dengan ahli yang dapat memberikan saran mengenai jenis kulit dan masalah kecantikan yang Anda hadapi.
Klinik kecantikan juga dilengkapi dengan peralatan dan teknologi yang dapat memberikan perawatan intensif untuk kulit. Dikutip dari penelitian dalam jurnal International Journal of Sciences: Basic and Applied Research, beberapa peralatan yang ada yaitu peralatan laser dan mesin peremajaan kulit.
Nah, berikut rekomendasi klinik kecantikan di Bandar Lampung dengan fasilitas dan layanan terbaik.
1. Klinik Kecantikan Puspita
Klinik Kecantikan Puspita beralamat di Jl. MH Thamrin no 35, Kelurahan Gotong Royong, Kota Bandar Lampung.
Klinik ini memiliki berbagai jenis perawatan untuk menyelesaikan berbagai masalah kulit Anda. Layanan unggulan klinik ini yaitu facial skin dan laser ND YAG.
Facial skin berfungsi meremajakan kulit wajah dan mengatasi masalah tertentu pada wajah, misalnya jerawat dan komedo. Sementara itu, laser ND YAG (neodymium-doped yttrium aluminum garnet) menggunakan teknologi laser canggih untuk mengobati berbagai masalah kulit.
2. Natasha Skin Clinic Center
Klinik kecantikan Lampung selanjutnya yaitu Natasha Skin Clinic Center.
Tempat ini didirikan oleh pasangan suami istri dr. Fredi Setyawan dan drg. Tantri Onny Bianti. Awalnya, mereka berinisiatif menghadirkan perawatan kulit berkualitas dengan memadukan kebaikan alam dan teknologi.
Mereka pun mulai berkreasi menciptakan berbagai macam produk untuk mengatasi aneka permasalahan kulit, terutama jerawat.
Apabila Anda tertarik untuk melakukan prosedur perawatan kulit di sini, cukup datang ke Jl. Jend. Sudirman No.7A, Enggal, Engal, Bandar Lampung.
3. Ella Skin Care Lampung
Klinik kecantikan di Lampung yang sudah cukup terkenal karena pelayanan dan fasilitas yang lengkap yaitu Ella Skin Care Lampung.
Klinik ini didirikan oleh Elia Gunawan pada tahun 2008/ Awalnya, Elia merasa resah dan gelisah karena permasalahan kulit yang ia alami tak kunjung sembuh.
Hingga akhirnya ia mendirikan klinik sendiri agar orang lain juga tidak merasakan apa yang ia rasakan. Tempat ini tersedia berbagai perawatan kulit, seperti acne treatment, brightening, infus treatment, eye and lip treatment, dan hair treatment.
4. Bening’s Clinic Lampung
Ingin terlihat lebih cantik? Anda cukup datang ke Benings Klinik yang menawarkan perawatan kecantikan terbaik.
Klinik ini sudah mendapatkan banyak penghargaan di bidang perawatan kulit, sebut saja Rekor MURI sebagai Klinik Kecantikan dengan Fasilitas Perangkat Laser jenis Terbanyak.
Layanan unggulan di klinik ini yaitu picosure laser, picogenesis laser, dan picofront laser. Jenis-jenis laser ini dapat mengatasi masalah kulit seperti kerutan-kerutan halus, pigmentasi, menghilangkan bekas jerawat atau bekas jerawat, mengecilkan pori-pori, dan menghilangkan tato.
5. Limonia Beauty Center
LIMONIA Beauty Center merupakan klinik perawatan wajah dan tubuh yang didirikan oleh dr. Olivia Julita, M. Biomed (AAM). Klinik kecantikan di Bandar Lampung ini berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan fasilitas dengan teknologi terbaru.
Beberapa perawatan yang tersedia di klinik kecantikan Bandar Lampung ini yaitu body treatment, slimming treatment, beauty transformation, nose treatment, face, eye, anti aging, laser treatment, peeling, facial, acne, scars, electrocauter, dan brightening.
6. Naavagreen Lampung
Anda mungkin sudah tidak asing dengan klinik kecantikan Naavagreen karena sudah tersedia di kota-kota besar di Indonesia termasuk Bandar Lampung.
Klinik ini dikenal karena semua proses perawatan dan produknya menggunakan bahan-bahan alami.
Beberapa perawatan yang bisa Anda pilih di sini yaitu skin tightening, natural micro peeling, light activated therapy, natural micro peeling, peeling for anti aging, peeling for brightening, peeling for acne, dan natural skin facial.
Apa itu natural micro peeling?
Natural micro peeling adalah perawatan peremajaan kulit dengan teknologi yang lebih baru dan menggunakan bahan botanical (alami).
7. Erha Skin Bandar Lampung
Erha Skin juga merupakan klinik kecantikan yang sudah dikenal karena layanan yang lengkap dan berkualitas. Klinik ini terus memberikan prosedur perawatan kulit terbaik berkat dermatologis dan teknologi terbaru.
Beberapa perawatan yang ada di Erha Skin Bandar Lampung yaitu anti aging program, brightening program, acne cure program, hair growth & scalp program, general, dan dermatology.
8. Kusuma Beauty Clinic Lampung
Klinik kecantikan di Bandar Lampung selanjutnya yaitu Kusuma Beauty Clinic. Tempat ini berdiri sejak tahun 1999 dan memiliki visi dan misi utama, yakni memberikan kesempatan untuk tampil cantik bagi semua kalangan.
Perawatan yang dapat Anda pilih yaitu laser treatment, 3D shaping treatment, facial treatment, signature treatment, micro stamping, dan skin vitamin.
Jika memiliki masalah kecantikan atau kulit tertentu, seperti jerawat parah, flek, iritasi kronis, atau masalah yang sulit diatasi dengan produk konvensional, klinik kecantikan menawarkan solusi yang lebih efektif.
Bagi warga Bandar Lampung dan sekitarnya, Anda dapat memilih klinik kecantikan di atas.
[embed-health-tool-bmi]