Kamis (22/08), ajang kompetisi tenis amatir antarkomunitas, Green Slam Cup, kembali diselenggarakan untuk kedua kalinya pada tahun 2024 ini. Green Slam Cup Volume 2: presented by Kahf akan dimulai pada tanggal 31 Agustus dan 1 September 2024 di Anwa Puri Sports Club.
Pertandingan olahraga ini akan melibatkan ratusan peserta dari 96 komunitas tenis se-Jabodetabek yang akan bertanding dalam empat kategori berbeda, yakni Women’s Beginner, Women’s Intermediate, Men’s Intermediate, dan Men’s Advance.
Acara Green Slam Cup Volume 2 ini juga mengundang Wakil Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Persatuan Tenis seluruh Indonesia (PELTI), Raffi Ahmad dan Andi Fajar Asti.
Menghadirkan teknologi match statistik
Berbeda dari pertandingan sebelumnya, Green Slam Cup Volume 2 ini lebih spesial karena menghadirkan teknologi terbaru yang biasa digunakan dalam pertandingan tenis internasional, yakni match statistik.
Teknologi match statistik memungkinkan setiap pemain untuk menganalisis hasil permainan mereka sendiri.
La Ode Rendrian Maharsya, ketua penyelenggara Green Slam Cup Vol 2 mengungkapkan, “Saya rasa statistik pertandingan ini adalah fitur wajib dalam setiap turnamen internasional, jadi kami sangat senang menjadi yang pertama menghadirkan teknologi ini bagi kalangan petenis amatir Indonesia.”
Statistik yang dapat direkam dalam pertandingan Green Slam Cup Vol 2 ini antara lain aces, service, winners, double faults, forehand winners, dan first served.
Mendukung atlet tenis junior Indonesia
Tenis adalah salah satu jenis olahraga yang sedang populer di Indonesia. Banyak orang kini mulai tertarik dengan olahraga satu ini.
Namun, masih banyak orang awam tidak kenal dengan para atlet-atlet tenis muda kebanggaan Indonesia yang telah memiliki prestasi di dunia internasional.
Acara ini digelar dengan tujuan untuk membantu memperkenalkan penonton pada para atlet junior muda berbakat kebangaan Indonesia.
Revel Yehezkia, ITF Level 2 Coach sekaligus Tournament Director Green Slam Cup Vol 2, mengharapkan melalui acara ini atlet-atlet junior lebih dikenal baik oleh penikmat tenis maupun sejumlah brand yang dapat mendukung karir profesional mereka di masa depan.
Acara ini juga diharapkan dapat menimbulkan semangat bagi peserta tenis dan penonton untuk menekuni dunia tenis profesional.
Atlet tenis junior yang akan tampil dalam turnamen kali ini antara lain Gwen Emily Kurniawan (1st National U14, Winner of ATF 2023 Indonesian Team of U14 2024 Pre-Qualification Colombo, Sri Lanka) dan Mischka Sinclaire Gunadi (1st National U16, Double Champion ITF Asia U14 Under Development 2022 Finals with Anjali).
Tidak hanya mendukung potensi atlet muda di Indonesia, acara ini juga diharapkan dapat membantu mendukung komunitas-komunitas tenis yang ada di Indonesia.
Rashif Ridlo, Brand Executive dari Kahf, menuturkan,“Kahf, melalui Kahf Brotherhood menjadikan GS Cup sebagai kesempatan untuk tidak hanya mendukung komunitas tenis, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat hubungan antarkomunitas yang berfokus pada gaya hidup sehat dan aktif.”