backup og meta

10 Manfaat Pisang Tanduk, Waspadai Juga Efek Sampingnya

10 Manfaat Pisang Tanduk, Waspadai Juga Efek Sampingnya

Ada banyak jenis pisang yang bisa ditemui di Indonesia, salah satunya pisang tanduk. Pisang ini biasanya diolah menjadi pisang goreng tepung. Namun, tahukah Anda bila setiap jenis pisang memiliki manfaat yang berbeda-beda untuk kesehatan tubuh? 

Berikut kandungan dan manfaat pisang dengan nama ilmiah Musa x paradisiaca ini.

Kandungan pisang tanduk

Di bawah ini merupakan komposisi zat gizi di dalam satu buah pisang tanduk seberat 270 gram.

  • Air: 176 gram (g).
  • Protein: 3,51 g.
  • Lemak: 0,945 g.
  • Karbohidrat: 86,1 g.
  • Serat: 4,59 g.
  • Gula: 47,2 g.
  • Pati: 32,4 g.
  • Kalsium: 8,1 miligram (mg).
  • Zat besi: 1,48 mg.
  • Magnesium: 97,2 mg.
  • Fosfor: 86,4 mg.
  • Kalium: 1,31 gram.
  • Zink: 0,5 mg.
  • Vitamin B3: 1,81 mg.
  • Selenium: 4,05 mikrogram (mcg).
  • Vitamin B6: 0,653 mg.
  • Vitamin C: 49,7 mg.
  • Folat: 59,4 mcg.
  • Kolin: 36,4 mg.
  • Vitamin A: 151 mcg.
  • Beta karoten: 1.230 mcg.
  • Lutein+zeaxanthin: 81 mcg.

Dengan ukuran yang sama (270 gram), kalori pisang tanduk adalah 329 kkal.

Manfaat pisang tanduk

Dari kandungan zat gizinya, pisang tanduk bisa memberikan sejumlah khasiat kesehatan.

1. Memberi asupan energi

Kalori pada makanan memberikan asupan energi diperlukan untuk beraktivitas fisik.

Sebagian besar asupan energi dari pisang ini berasal dari karbohidrat. Sebanyak 94% jumlah kalori pada pisang bahkan berasal dari karbohidrat.

Nantinya, karbohidrat akan dipecah oleh tubuh dalam bentuk glukosa atau gula dan digunakan tubuh sebagai “bahan bakar” untuk otot dan otak Anda.

2. Menurunkan risiko anemia

pisang tanduk untuk anemia

Khasiat pisang tanduk ternyata juga baik untuk mencegah anemia atau kurang darah. Ya, buah ini kaya akan zat besi dan folat. 

Ketiga zat gizi ini membantu meningkatkan jumlah sel darah merah sehingga oksigen dan zat gizi bisa beredar di dalam tubuh dengan optimal.

3. Memperkuat kekebalan tubuh

Ada beberapa jenis zat gizi pada pisang ini menjaga fungsi sel-sel kekebalan tubuh, seperti vitamin A, vitamin C, zink, zat besi, protein, dan selenium.

Bila sel imun terjaga, tubuh bisa melawan infeksi kuman dan mengendalikan peradangan di dalam tubuh. Jadi, Anda tidak mudah sakit. 

4. Mengendalikan gula darah

Jika ingin mendapatkan manfaat pisang tanduk untuk gula darah, pilihlah  yang masih mentah dan berwarna hijau. Pisang yang mentah mengandung pati resisten.

Berbeda dengan pati pada umumnya, pati resisten tidak bisa dipecah oleh tubuh menjadi glukosa. Jadi, kadar gula darah pun tidak melonjak drastis.

Selain itu, indeks glikemik pada buah ini cukup rendah, yakni berkisar 54,6 dan 45,3. Rendahnya angka juga membantu menghindari lonjakan gula darah.

5. Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat pada pisang tanduk membantu memadatkan feses sekaligus menyerap air di dalam usus. Hal ini membantu feses keluar dengan lebih mudah.

Selain itu, pati resisten dari pisang mentah juga membantu memberikan asupan untuk bakteri baik pada usus. Jadi, keseimbangan bakteri atau mikrobiota usus pun akan terjaga.

6. Mengontrol tekanan darah

pisang tanduk untuk hipertensi

Manfaat pisang tanduk ini berasal dari kadar kalium yang tinggi. Mineral ini penting untuk membuang natrium berlebih melalui urine. 

Perlu diketahui, natrium merupakan mineral pemicu kenaikan gula darah.

Kalium juga membantu melemaskan dinding pembuluh darah sehingga aliran darah pun lebih lancar. Efeknya, tekanan darah pun turun.

7. Melengkapi kebutuhan gizi ibu hamil

Pisang tanduk mengandung tinggi folat atau vitamin B9 yang diperlukan saat hamil.

Asupan folat perlu bantu mencegah bayi lahir cacat pada otak dan tabung saraf. Folat juga mendukung tumbuh kembang ari-ari pada janin.

Selain itu, pisang tanduk membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral lainnya yang penting saat hamil, yaitu vitamin A, vitamin C, vitamin B6, dan zat besi.

Zat gizi ini diperlukan untuk memberikan oksigen, pertumbuhan tulang, kulit sehat, serta kualitas mata yang baik pada janin.

8. Mendukung kesehatan mental

Selain menjaga kesehatan fisik, ternyata manfaat pisang tanduk juga baik untuk kesehatan mental. 

Kandungan vitamin B6 pada pisang ini meningkatkan senyawa di otak yang bernama gamma-aminobutyric acid (GABA). Senyawa ini bisa menenangkan kondisi psikologis Anda. 

Studi terbitan Human Psychopharmacology: Clinical & Experimental (2022) bahkan menemukan bahwa asupan vitamin B6 membantu mengurangi kecemasan dan depresi.

9. Menjaga berat badan

Khasiat pisang tanduk membantu kendalikan berat badan karena tinggi serat dan protein.

Konsumsi makanan tinggi serat membuat perut kenyang lebih lama. Selain itu, protein meningkatkan hormon pemicu rasa kenyang dan menurunkan hormon lapar. 

Bisa disimpulkan, makan pisang ini membantu mengendalikan nafsu makan sehingga asupan kalori harian tetap terjaga dan berat badan pun terkontrol.

10. Memperkuat tulang

Bila Anda ingin tulang yang sehat, Anda bisa mengonsumsi buah yang satu ini. 

Pisang tanduk membantu menjaga kepadatan mineral tulang karena kaya akan kalsium, fosfor, zat besi, magnesium, kalium, zink.

Selain itu, vitamin C pada pisang ini membantu penyerapan asupan zink dan kalsium.

Efek samping pisang tanduk

Meski memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, ada pula efek samping dari konsumsi pisang tanduk. Apa saja?

1. Hiperkalemia

Karena tinggi kalium, konsumsi pisang ini akan membuat Anda rentan mengalami tekanan darah rendah.

Asupan berlebihan bahkan bisa memicu hiperkalemia atau terlalu banyak kalium di dalam darah.

2. Berinteraksi dengan obat tertentu

Sebaiknya Anda tanyakan kepada dokter bila Anda sedang mendapatkan obat darah tinggi jenis beta-blockers dan ingin mengonsumsi pisang ini. 

Pasalnya, obat ini bisa meningkatkan jumlah kalium di dalam tubuh. Dikhawatirkan Anda akan mengalami kadar kalium berlebih.

3. Picu berat badan berlebih 

Satu buah pisang tanduk memiliki kalori yang cukup tinggi, bahkan melebihi kalori camilan yang dianjurkan, yakni 200 kkal per hari. 

Konsumsi berlebihan tentu bisa meningkatkan asupan kalori dan menyebabkan berat badan naik.

Karena ukurannya yang cukup besar, Anda bisa memotongnya kecil-kecil agar porsi dan kalorinya berkurang.

Rangkuman

  • Kalori satu buah pisang tanduk adalah 329 kkal.
  • Zat gizi yang paling banyak ditemukan adalah karbohidrat.
  • Buah mentah mengandung pati resisten yang baik untuk gula darah dan pencernaan.
  • Buah ini kaya akan mineral yang baik untuk tulang.
  • Kalium adalah mineral yang paling tinggi dan baik untuk hipertensi.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Fooddata Central Search Results. FoodData Central. (n.d.). Retrieved August 22, 2022, from https://fdc.nal.usda.gov/fdc-app.html#/food-details/169130/nutrients

Carbohydrates and Diabetes (for Teens) – Nemours KidsHealth. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://kidshealth.org/en/teens/carbs-diabetes.html

Ogbuji, C. A., Odom, T. C., Ndulaka, J. C., & Ogbodo, M. O. (2013). Effects of various processing methods of ripe and unripe plantain diets on blood glucose level. Eur. J. Biol. Med. Sci. Res, 1, 49-54.

Resistant Starch. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://badgut.org/information-centre/health-nutrition/resistant-starch/

How Potassium Can Help Control High Blood Pressure. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://www.heart.org/en/health-topics/high-blood-pressure/changes-you-can-make-to-manage-high-blood-pressure/how-potassium-can-help-control-high-blood-pressure

How to add more fiber to your diet. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/nutrition-and-healthy-eating/in-depth/fiber/art-20043983

Anemia and Diet. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://badgut.org/information-centre/health-nutrition/anemia-nutrition/

Anemia – Symptoms and causes. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/anemia/symptoms-causes/syc-20351360

Nutrition During Pregnancy. (2021). Retrieved 22 August 2022, from https://www.acog.org/womens-health/faqs/nutrition-during-pregnancy

Gamma-Aminobutyric Acid (GABA): What It Is, Function & Benefits. (2022). Retrieved 22 August 2022, from https://my.clevelandclinic.org/health/articles/22857-gamma-aminobutyric-acid-gaba

Nutrition and Immunity. (2020). Retrieved 22 August 2022, from https://www.hsph.harvard.edu/nutritionsource/nutrition-and-immunity/

8 Vitamins for an Immune System Boost. (2020). Retrieved 22 August 2022, from https://health.clevelandclinic.org/eat-these-foods-to-boost-your-immune-system/

Pesta, D., & Samuel, V. (2014). A high-protein diet for reducing body fat: mechanisms and possible caveats. Nutrition & Metabolism, 11(1), 53. doi: 10.1186/1743-7075-11-53

Minerals for Bone Health – American Bone Health. (2016). Retrieved 13 June 2022, from https://americanbonehealth.org/nutrition/minerals-for-bone-health/

Kim, M., & Lee, H. (2016). Osteoporosis, vitamin C intake, and physical activity in Korean adults aged 50 years and over. Journal of Physical Therapy Science, 28(3), 725-730. doi: 10.1589/jpts.28.725

12 healthy snacks with 200 calories or less: MedlinePlus Medical Encyclopedia. (2020). Retrieved 3 August 2022, from https://medlineplus.gov/ency/patientinstructions/000724.htm

Versi Terbaru

07/09/2023

Ditulis oleh Larastining Retno Wulandari

Ditinjau secara medis oleh dr. Andreas Wilson Setiawan, M.Kes.

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

3 Cara Sehat dan Menyenangkan untuk Makan Pisang

Pisang Hijau vs Pisang Kuning, Mana yang Lebih Bernutrisi dan Mengenyangkan?


Ditinjau secara medis oleh

dr. Andreas Wilson Setiawan, M.Kes.

Magister Kesehatan · None


Ditulis oleh Larastining Retno Wulandari · Tanggal diperbarui 07/09/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan