Asam lemak omega-3 bekerja dengan cara mencegah penumpukan plak pada pembuluh darah dan membantu mengurangi kolesterol jahat (LDL), sekaligus menyeimbangkan kadar kolesterol keseluruhan pada tubuh Anda.
3. Mendukung perkembangan anak
Salah satu jenis asam lemak omega-3, yakni docosahexaenoic acid (DHA) penting untuk perkembangan anak. Publikasi yang diterbitkan pada The British Journal of Nutrition berusaha mengevaluasi beberapa hasil penelitian sebelumnya berkaitan dengan hal ini.
Para peneliti meninjau efektivitas suplemen asam lemak omega-3 pada ibu hamil dan menyusui. Hasilnya asupan DHA selama masa kehamilan dan menyusui memberikan efek terhadap ketajaman visual, perkembangan saraf jangka panjang, dan pertumbuhan anak.
Sementara asupan DHA pada bayi selama masa kehidupan awalnya, memberikan efek menguntungkan pada hasil visual dan saraf, namun tidak terlalu signifikan untuk pertumbuhan.
Untuk memastikan tumbuh kembang anak sempurna semenjak kehamilan, penting bagi Anda untuk selalu berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan asupan nutrisi yang sesuai.
4. Meningkatkan kekuatan tulang

Susu bukanlah satu-satunya sumber makanan yang dapat menyehatkan tulang Anda. Daun krokot juga bisa memelihara kesehatan tulang berkat manfaat berbagai mineral penting bagi tubuh, terutama kalsium dan magnesium.
Kalsium adalah mineral utama penyusun tulang. Kekurangan kalsium dapat melemahkan struktur tulang, sehingga lebih rentan mengalami pengeroposan tulang atau osteoporosis.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar