backup og meta

Mengenal Lebih Dalam Tentang Hemoglobin (Hb)

Mengenal Lebih Dalam Tentang Hemoglobin (Hb)

Darah adalah komponen penting dalam tubuh Anda. Darah terdiri dari sel darah merah (eritrosit), sel darah putih (leukosit), plasma darah, dan trombosit. Sementara itu, dalam sel darah merah terdapat hemoglobin (Hb). Sebenarnya, apa itu hemoglobin dan fungsinya dalam tubuh?

Apa itu hemoglobin (Hb)?

Hemoglobin adalah protein dalam sel darah merah yang memberikan warna merah pada darah dan bertugas mengangkut oksigen.

Strukturnya terdiri atas empat rantai. Setiap rantainya mengandung senyawa yang disebut heme, yang mengandung zat besi.

Hemoglobin juga berperan dalam pembentukan sel darah merah sesuai dengan bentuk idealnya, yaitu bulat dan pipih di bagian tengah.

Tujuannya untuk mempermudah sel darah bergerak dalam pembuluh darah.

Tak hanya mengangkut oksigen, Hb juga mengangkut karbon dioksida dari jaringan tubuh kembali ke paru untuk kemudian bertukar dengan oksigen.

Berapa kadar normal hemoglobin dalam darah?

penyebab hemoglobin hb rendah

Jumlah Hb dapat diketahui dengan melakukan tes darah. Tes hemoglobin sering digunakan sebagai pemeriksaan untuk diagnosis anemia.

Biasanya, pemeriksaan ini dilakukan bersamaan dengan hematokrit sebagai bagian dari pemeriksaan darah lengkap.

Kisaran normal Hb bervariasi tergantung pada usia dan jenis kelamin. Namun, kadar hemoglobin normal umumnya sebagai berikut.

  • Pria: 13 gram/dL
  • Wanita dewasa: 12 gram/dL
  • Wanita hamil: 11 g/dL
  • Remaja: 12 d/dL
  • Bayi baru lahir: 11 gram/dL
  • Anak-anak: 11,5 gram/dL

Hasil di atas juga akan bergantung pada laboratorium tempat Anda melakukan pemeriksaan.

Beberapa lab mungkin saja menggunakan pengukuran yang berbeda atau menguji sampel yang berbeda.

Beberapa masalah yang terjadi akibat Hb tidak normal

Sama seperti kolesterol dan tekanan darah, kadar hemoglobin juga bisa lebih rendah atau lebih tinggi dari batas normal.

Bahkan, strukturnya pun bisa bersifat abnormal.

Dikutip dari US National Library of Medicine, kadar hemoglobin yang tidak normal tidak selalu menandakan masalah medis yang membutuhkan perawatan.

Pola makan, aktivitas, obat-obatan, siklus menstruasi wanita, dan kondisi lain juga dapat memengaruhi hasil tes Hb. 

Kadar hemoglobin rendah

Kadar hemoglobin yang rendah membuat seseorang kena anemia.

Saat didiagnosis anemia, terdapat beberapa efek samping yang mungkin terjadi, seperti mudah lelah atau kulit tampak pucat.

Ini terjadi karena kurangnya hemoglobin membuat sel darah merah tidak mampu mencukupi kebutuhan tubuh.

Beberapa jenis anemia tergolong penyakit ringan, sedangkan jenis lainnya mungkin saja serius, bahkan mengancam jiwa.

Salah satu jenis anemia yang paling umum adalah Anemia defisiensi zat besi (IDA).

Oleh karena itu, mengonsumsi makanan kaya akan zat besi seperti biji-bijian utuh, sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, daging, apricot, plum dan kismis juga bisa dilakukan.

Selain itu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga merekomendasikan suplementasi zat besi oral setiap hari dengan zat besi elemental 30 mg hingga 60 mg guna mencegah anemia.

Jika Anda mengalami gejala anemia, pastikan untuk segera memeriksakan diri ke dokter agar mendapat pengobatan anemia yang tepat.

Apabila tidak diobati, anemia dapat mengakibatkan komplikasi

Beberapa penyebab kadar Hb menjadi rendah, antara lain:

  • Kehilangan darah akibat pembedahan, menstruasi berat, kecelakaan, dan kondisi lain yang menyebabkan perdarahan.
  • Kurangnya produksi darah karena sel-sel dalam tulang sumsum yang gagal diproduksi.
  • Rusaknya sel darah merah dan kurangnya asupan zat besi, asam folat, atau vitamin B12, serta penyakit ginjal

Kadar hemoglobin tinggi

Kadar Hb yang tinggi menyebabkan pasokan oksigen ke tubuh melebihi batas. Kadar Hb yang tinggi dapat disebabkan oleh berbagai hal, termasuk gaya hidup atau efek samping dari obat.

Selain itu, beberapa kondisi yang menyebabkan kadar hemoglobin tinggi adalah berikut.

  • Penyakit paru, seperti PPOK dan fibrosis paru.
  • Penyakit jantung bawaan.
  • Gagal jantung bagian kanan.
  • Dehidrasi, merokok, atau berada di tempat yang tinggi.
  • Polisitemia vera (sumsum tulang menghasilkan terlalu banyak sel darah merah).

Namun, ada kalanya hasil pemeriksaan Hb yang tinggi tidak berarti serius. Kadang, orang yang tinggal di dataran tinggi memiliki jumlah hemoglobin yang lebih banyak.

Kelainan struktur

Selain kadarnya yang rendah, struktur Hb juga bisa mengalami kelainan. Beberapa kondisi yang menyebabkan hal ini, antara lain:

  • Anemia sel sabit, menyebabkan sel darah berbentuk seperti sabit bukan bulat pipih. Akibatnya sel darah bisa tersangkut di pembuluh darah.
  • Thalasemia menyebabkan kelainan darah akibat gangguan cincin globin pada hemoglobin sehingga tidak dapat mengangkut oksigen dengan baik.

Pemeriksaan Hb dalam darah kerap dilakukan berbarengan dengan pemeriksaan darah lengkap.

Biasanya, dokter yang nantinya akan menentukan komponen apa saja yang akan diperiksa sesuai dengan keluhan yang Anda sampaikan.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

High Hemoglobin Count: Causes, Treatments. (2020). Retrieved 21 July 2020, from https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/17789-high-hemoglobin-count

Anemia. (2020). Retrieved 21 July 2020, from https://www.hematology.org/education/patients/anemia

Hemoglobin | Lab Tests Online. (2020). Retrieved 21 July 2020, from https://labtestsonline.org/tests/hemoglobin

Hemoglobin: MedlinePlus Medical Encyclopedia. (2020). Retrieved 21 July 2020, from https://medlineplus.gov/ency/article/003645.htm

Hemoglobin Test: MedlinePlus Medical Test. (2020). Retrieved 21 July 2020, from https://medlineplus.gov/lab-tests/hemoglobin-test/

Versi Terbaru

21/01/2022

Ditulis oleh Fajarina Nurin

Ditinjau secara medis oleh dr. Charley Simanjuntak, Sp.B., Sub BVE, B.Med.Sc.

Diperbarui oleh: Karinta Ariani Setiaputri


Artikel Terkait

Apa itu Trombosit dan Berapa Kadar Normalnya dalam Tubuh?

Catat, Ini Pemeriksaan Darah Lengkap yang Harus Anda Jalani Sebelum Operasi


Ditinjau secara medis oleh

dr. Charley Simanjuntak, Sp.B., Sub BVE, B.Med.Sc.

Bedah Vaskular · Tzu Chi Hospital


Ditulis oleh Fajarina Nurin · Tanggal diperbarui 21/01/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan