Boxing dan kickboxing adalah dua olahraga bela diri yang sering dibandingkan karena sama-sama mengandalkan pukulan dalam pertarungan di atas ring. Meskipun memiliki beberapa kesamaan, keduanya memiliki aturan dan manfaat yang berbeda. Mana yang cocok untuk Anda? Simak perbedaan boxing dan kickboxing berikut ini.
Daftar perbedaan boxing dan kickboxing
Boxing (tinju) dan kickboxing (tinju tendang) adalah dua olahraga bela diri yang mengandalkan kekuatan pukulan. Namun, keduanya memiliki perbedaan mendasar dalam teknik, aturan, gaya bertarung, dan strategi.
Perbedaan-perbedaan ini membuat kedua olahraga ini memiliki tantangan dan keunggulannya tersendiri bagi para petarung. Berikut penjelasan lengkap boxing vs. kickboxing.
1. Sejarah
Dari sisi sejarah, boxing sudah sering dimainkan sejak 1500 sebelum masehi dan mulai terkenal di zaman Romawi Kuno.
Sementara itu, kickboxing dihasilkan dari evolusi modern beberapa teknik olahraga bela diri. Kickboxing adalah campuran antara karate dan tinju.
Kickboxing mulai terkenal di Jepang pada tahun 1950-an dan akhirnya menjadi olahraga populer pada 1970-an.
2. Teknik dasar
Perbedaan boxing dan kickboxing yang paling utama terletak pada teknik dasar yang dilakukan.
Boxing merupakan olahraga yang hanya melibatkan tangan untuk menyerang. Tinju tidak melibatkan tendangan serta penggunaan lutut atau siku.
Namun, gerakan boxing masih membutuhkan kegesitan gerakan kaki saat menyerang dan bertahan.
Sementara itu, kickboxing adalah olahraga yang melibatkan gerakan meninju dan menendang saat menyerang dan bertahan maka disebut juga dengan tinju tendang.
3. Aturan pertandingan
Beda boxing dan kickboxing selanjutnya terletak pada aturan permainan yang memengaruhi teknik dan strategi yang digunakan oleh petarung.
Boxing hanya diperbolehkan memukul bagian atas tubuh lawan, terutama kepala, badan, dan tangan. Pemain tinju tidak boleh menggunakan kaki atau menyerang di bawah area pinggang.
Sementara itu, dikutip dari Southampton University Students’ Union petarung kickboxing dapat menggunakan kombinasi pukulan dan tendangan saat menyerah atau bertahan.
4. Gaya bertarung

Terdapat perbedaan signifikan dalam gaya bertarung antara tinju dan kickboxing.
Boxing mengandalkan kombinasi pukulan cepat, gerakan kaki yang gesit, dan pertahanan tubuh yang solid untuk menghindari serangan lawan.
Semantara itu, kickboxing memiliki gaya bertarung yang lebih dinamis karena menggabungkan pukulan, tendangan, dan serangan kombinasi yang lebih variatif.
5. Manfaat latihan
Kickboxing dan boxing juga memiliki manfaat yang berbeda karena otot yang dilatih juga berbeda.
Manfaat olahraga boxing meningkatkan kekuatan pukulan, koordinasi tangan-mata, daya tahan kardiovaskular, serta refleks pertahanan diri.
Sementara itu, kickboxing melatih fleksibilitas, keseimbangan, dan kekuatan tubuh bagian bawah karena melibatkan tendangan yang intens.
6. Pakaian saat bertanding
Dalam boxing, petarung biasanya menggunakan celana pendek longgar tanpa baju dan sepatu tinju khusus yang memungkinkan gerakan bebas serta perlindungan.
Sementara itu, baju yang digunakan pada kickboxing bebas tanpa alas kaki untuk meningkatkan keseimbangan dan kontrol saat menendang.
Baik boxing maupun kickboxing sama-sama menggunakan sarung tangan dengan hand wraps untuk perlindungan tangan.
Banyak orang memiliki melakukan kickboxing karena lebih melibatkan seluruh area tubuh, seperti lutut, siku, tangan, dan kepala.
Lantas boxing vs. kickboxing, mana yang lebih baik? Jawaban singkatnya hal ini tergantung pada kebutuhan Anda.
Jika Anda ingin fokus pada teknik pukulan dan meningkatkan kekuatan tangan, boxing bisa menjadi pilihan terbaik.
Nah, bila ingin latihan yang lebih variatif dengan kombinasi pukulan dan tendangan, kickboxing lebih cocok untuk Anda.
Yang pasti, keduanya merupakan olahraga bela diri yang baik untuk kebugaran jasmani Anda.
Ringkasan
- Perbedaan boxing dan kickboxing terdapat pada teknik dasar, aturan, strategi bertarung, dan manfaatnya.
- Boxing hanya mengizinkan pergerakan tangan untuk menyerang, sedangkan kickboxing memungkinkan kombinasi pukulan dan tendangan.
- Tinju melarang serangan di bawah pinggang, tapi tinju tendang lebih variatif dalam teknik bertarung.
- Dari segi manfaat, boxing meningkatkan kekuatan pukulan, koordinasi, dan daya tahan kardiovaskular, sedangkan kickboxing melatih fleksibilitas, keseimbangan, serta kekuatan tubuh bagian bawah.
[embed-health-tool-bmr]