🔥 Diskusi Menarik

Vaksin Covid-19 Anak

Saya sebagai orang tua bersyukur sekali vaksin Covid-19 sudah bisa untuk anak-anak.
Minggu lalu saya mengantar anak vaksin covid-19 setelah sebelumnya saya dan suami menceritakan pengalaman kami vaksinasi. Anak saya mendapatkan vaksin covid-19 Sinovac buatan China, vaksin yang banyak dibicarakan negatif oleh orang-orang. Saya, yang bukan orang kesehatan, tidak mau mendengar hoaks-hoaks dari sumber yang tidak jelas dan hanya menerima informasi yang menurut saya sumbernya jelas dari orang terpercaya. Buktinya anak saya sudah divaksin dan aman tanpa efek samping.

Di bawah ini anak saya cerita tentang pengalamannya ikut vaksin COVID-19.
---------------------
Hallo namaku Luna umur 12 tahun. Aku ikutan vaksin nggak ada yang nyuruh, aku minta vaksin sendiri ke ibu karena ibu bilang anak-anak udah bisa divaksin. Aku pengen bebeas ke mana aja, ke mall, jalan-jalan, nonton, dan pengin ke sekolah. Aku iri klo ibu lagi cerita pengalaman dia sekolah SMP yang seru banget.

Pertamanya aku takut karena takut disuntik, tapi pas udah nyampe jadi biasa aja. Disuntiknya juga nggak begitu terasa.

Sehabis vaksin tanganku pegel banget, pusing, dan agak demam sedikit malamnya, pusing sama demamnya cuma satu hari tapi pegelnya sampe dua hari.
4
17k
0 komen

0 komentar

Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.