Tali pusat belum kering
Pagi dok...sudah hampir satu bulan belum sama sekali mengering pusatnya...bgaimna cara mengatasinya dan apa obatnya ketika pusatnya belum kering??
Pagi dok...sudah hampir satu bulan belum sama sekali mengering pusatnya...bgaimna cara mengatasinya dan apa obatnya ketika pusatnya belum kering??
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Hallo Hamdan,
Terimakasih atas pertanyaannya.
Tali pusat akan puput atau lepas umumnya dalam satu minggu kehidupan, namun pada beberapa kasus dapat lebih lambat hingga 10-14 hari setelah bayi lahir.
Apabila setelah berbulan-bulan pusar masih juga belum kering, perlu dipikirkan adanya kemungkinan infeksi. Infeksi umumnya disebabkan oleh bakteri sehingga menimbulkan cairan berbau tidak sedap dan muncul kemerahan akibat peradangan.
Namun dapat juga terjadi kemungkinan berupa urachus persistent atau umbilical fistula. Urachus merupakan sisa saluran yang menghubungkan kandung kemih bayi dan umbilikus (pusar) pada saat masih janin. Kadangkala saluran tersebut tetap terbuka walaupun tali pusar sudah mengering dan terlepas.
Hal ini mengakibatkan keluarnya cairan dari dalam perut ke pusar.
Untuk memastikan apakah cairan tersebut diakibatkan oleh infeksi ataupun fistula, maka sebaiknya ibu segera membawa anak ke dokter spesialis anak ya.
Sementara ini, jaga kebersihan pusar dengan membersihkan cairan pusar 2-3 kali sehari dengan kassa bersih yang dibasahi air bersih, oleskan cairan antiseptik pada pusar, jaga agar celana atau popok tidak mengenai pusar, mandikan bayi 2x sehari, dan berikan nutrisi yang baik.
Semoga informasinya bermanfaat ya.
Salam, dr. syifa