Konsultasi untuk anak 8 tahun

Assalamualaikum dok. Saya mempunyai anak jeda 2tahun. Yang besar sekarang kelas 1sd yang satu TK B dan rencana yang kecil mau saya SD tahun depan jadi tahu ini tidak sekolah. Karena setiap hari mereka saling membeda bedakan selalu apakah sudah benar metode saya. Karena kalau saya SD kan sekarang si adek jadi jaraknya 1thn sekolahnya

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
3
2

2 komentar

Halo Mei Wa, terima kasih atas pertanyaannya.


Setiap anak memiliki kesiapan masuk sekolah yang berbeda, sehingga tidak dapat disamakan anak satu dengan lainnya. Oleh karena itu, tidak ada patokan usia yang secara pasti untuk memasukkan anak ke Sekolah Dasar, karena sebaiknya melihat kesiapan anak tersebut agar menghindari kebosanan akademik pada jenjang selanjutnya. Namun, di Indonesia secara umum usia masuk SD adalah 6-7 tahun. Adanpun indicator kesiapan anak masuk SD adalah sebagai berikut:

a. Sudah mulai mandiri dan mengenali kebutuhan akan toilet.

b. Mampu mengikuti instruksi dan mendengarkan guru/ orang lain dan teman-temannya.

c. Anak mampu berinterkasi dan bermain dengan sebayanya, bersedia untuk berbagi dalam berbagai hal. Namun, perlu diperhatikan bahwa sebenarnya beberapa anak membutuhkan waktu lebih lama untuk berinteraksi sehingga sebaiknya tidak diberikan label pemalu.

d. Mulai mampu mengenali emosinya. Sebaiknya orang tua membantu anak agar terbiasa mengenali hal tersebut dengan memvalidasi emosi yang dirasakan.

e. Kemampuan motoric halus dan kasar anak yang biasanya dites sebelum masuk sekolah

Semoga membantu ya

2 minggu yang lalu
Suka
Balas
Waalaikumsalam. Mengenai anak Anda yang saling membeda-bedakan, metode yang Anda pilih untuk menunda sekolah adik agar tidak terlalu dekat jaraknya dengan kakak adalah salah satu pertimbangan yang baik:

Berikut beberapa hal yang bisa Anda pertimbangkan lebih lanjut:

  • Kesiapan Anak: Perhatikan kesiapan anak yang lebih kecil. Di Indonesia, anak bisa mulai TK pada usia 4 tahun dan SD pada usia 6-7 tahun. Kesiapan psikososial dan keinginan anak bersekolah adalah faktor penting. Jika anak belum siap, jangan dipaksakan.
  • Perkembangan Sosial: Anak usia 8 tahun (kelas 1 SD) sedang dalam tahap perkembangan sosial yang penting. Libatkan mereka dalam kegiatan sekolah dan awasi interaksi mereka.
  • Pendidikan Anak: Pastikan anak mendapatkan nutrisi yang baik dan tidur yang cukup. Ciptakan suasana belajar yang nyaman di rumah dan latih kemampuan manajemen waktu anak.
  • Komunikasi: Luangkan waktu untuk berbicara tentang sekolah dan kehidupan anak. Ketahui dan pahami aturan sekolah, serta terlibat dalam kegiatan sekolah. Jika Anda merasa anak Anda mengalami masalah emosional atau perilaku, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan psikolog anak atau dokter anak.
3 minggu yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan