Keringat Dingin Setelah Demam
Pada dasarnya, berkeringat salah satu cara tubuh untuk menurunkan suhunya secara alami. Produksi keringat bertujuan untuk mengembalikan suhu tubuh normal supaya fungsi organ tetap baik. Yang ingin saya tanyakan apa penyebab muncul keringat dingin setelah demam? Apakah itu hal yang normal dan wajar? Terima kasih
Halo Stella, terima kasih atas pertanyaan anda.
Pada dasarnya, berkeringat adalah salah satu cara tubuh untuk menurunkan suhunya secara alami. Produksi keringat bertujuan untuk mengembalikan suhu tubuh normal supaya fungsi organ tetap baik. Pasalnya, jika suhu tubuh terlalu berlebihan, Anda berisiko mengalami kondisi yang disebut dengan heatstroke atau sengatan panas. Umumnya, masalah ini terjadi bila suhu tubuh mencapai 40°C atau lebih. Tubuh memang harus lebih banyak berkeringat saat demam, sebab ini merupakan respons untuk menurunkan suhu internal yang sudah cukup tinggi. Dengan begitu, demam akan turun perlahan. Namun, bila Anda demam akibat infeksi virus atau bakteri, berkeringat bukanlah tanda bahwa infeksi telah sembuh. Keringat yang keluar dari dalam tubuh tidak akan membuat virus dan bakteri hilang dari dalam tubuh. Anda pun tetap butuh penanganan medis untuk itu. Hal ini telah dibuktikan dalam studi yang dimuat dalam Cochrane Database of Systematic Reviews. Studi tersebut menyebutkan bahwa keringat yang keluar saat sakit tidak ada kaitannya dengan proses pengobatan demam akibat flu.
Kesimpulannya, berkeringat bukan satu-satunya ciri-ciri bahwa demam akan sembuh. Bahkan, terkadang walau sudah berkeringat, ada beberapa orang yang kembali mengalami demam.
Sekian dan Terima Kasih