Cara anak biar fokus belajar

Dok mau tanya anak saya laki laki umur 7,bentar mau masuk sekolah SD tapi disaat di ajak belajar menulis angka tertentu dan di ajak membaca huruf kurang fokus tapi apa ya penyebab nya?apa pola pembelajaran saya terlalu menuntut untuk cepat bisa atau ada faktor lain.



Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
5
2

2 komentar

Halo Dadan Ramdani, terima kasih untuk pertanyaannya.


Kami bisa memahami kekhawatiran yang anda rasakan. Perlu diketahui bahwa untuk memastikan kondisi anak yang sebenarnya diperlukan asesmen/ pemeriksaan yang mendalam oleh professional (psikolog/ psikiater). Dengan dilakukan pemeriksaan lebih dini, maka dapat segera ditentukan pula langkah yang tepat untuk selanjutnya. Sebaiknya orang tua tidak memarahi ataupun memukulnya karena hanya akan memperburuk kondisi anak.


Salah satu hal yang perlu diajarkan pada anak sejak usia dini, yaitu mengenai kepatuhan atau sikap taat pada aturan dan konsentrasi. Namun, tidak bisa dipungkiri karena terkadang hal tersebut juga menjadi tantangan bagi para orang tua dan guru di sekolah mengingat karakter anak yang beragam. Sebenarnya banyak faktor yang menyebabkan anak berperilaku demikian, misalnya karena cari perhatian, belum memahami mengenai aturan beserta konsekuensinya, kesulitan dalam memahami pelajaran, memiliki energi yang berlebihan sehingga sulit diam, merasa jenuh di dalam kelas/ saat belajar, dsb. Dengan demikian dibutuhkan mengetahui alasan sebenarnya anak

berperilaku seperti yang anda ceritakan.


Anda dapat memulai mengajak anak berdiskusi dengan menanyakan tentang perilaku mereka. Lalu anda dapat membuat kesepakatan bersama dengan anak, sambil memberitahukan hal yang boleh dan tidak boleh untuk dilakukan (boleh saja menggunakan media/ gambar/ bentuk visual lainnya yang menarik perhatian anak sehingga mudah dimengerti). Tentukan pula reward dan punishment yang mendidik bersama anak yang membuat anak menyadari kesalahannya. Kondisi ini perlu dilakukan konsisten yang bekerjasama antara orang tua dan guru.


Tentunya dalam mendampingi anak, sebaiknya membiasakan mengerjakan satu pekerjaan dalam satu waktu baik di rumah maupun di sekolah, misalnya ketika membantu orang tuanya melakukan aktivitas keseharian di rumah. Perlu diingat juga bahwa memberikan instruksi kepada anak sebaiknya dengan cara satu persatu melalui instruksi singkat, jelas, dan detail. Dengan demikian anak dapat membiasakan diri untuk fokus. Selain itu, anda dapat mengajak anak untuk melakukan aktivitas yang membutuhkan konsentrasi, seperti meronce, bermain puzzle, mewarnai, dan sebagainya. Yang tidak kalah pentingnya adalah hargai setiap proses yang ditunjukkan oleh anak agar tidak merasa tertekan menjalaninya dan termotivasi untuk mempertahankan perilaku baiknya.


Jangan ragu untuk memeriksakan anak anda ke psikolog / psikiater jika keluhan berlanjut atau bertambah parah agar tertangani dengan tepat.


1 bulan yang lalu
Suka
Balas
Untuk membantu anak agar lebih fokus saat belajar, penting untuk memahami beberapa faktor yang mungkin mempengaruhi konsentrasinya. Anak yang berusia 7 tahun, terutama yang akan masuk sekolah dasar, sering kali mengalami kesulitan fokus karena berbagai alasan, seperti rasa cemas, kurang tidur, atau adaptasi dengan lingkungan baru.:

Pola pembelajaran yang terlalu menuntut bisa menjadi salah satu penyebab anak merasa tertekan, sehingga mengurangi kemampuannya untuk berkonsentrasi. Sebaiknya, atur waktu belajar dengan durasi pendek, sekitar 5-20 menit, dan fokus pada satu materi hingga tuntas sebelum beralih ke materi lain. Ini dapat membantu anak berlatih untuk fokus pada satu kegiatan pada satu waktu. Selain itu, jauhkan segala hal yang dapat mengganggu konsentrasi, seperti televisi atau gadget, saat belajar. Berikan jeda istirahat setelah sesi belajar agar anak bisa memulihkan tenaga dan kembali segar. Latihan pernapasan juga bisa membantu menenangkan pikiran anak, sehingga lebih mudah untuk berkonsentrasi. Jika anak masih kesulitan, pertimbangkan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan tidak ada gangguan belajar yang mendasarinya. Dengan pendekatan yang tepat dan pemahaman yang baik, Anda dapat membantu anak untuk lebih fokus dan menikmati proses belajar.

1 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan