🔥 Diskusi Menarik

Yanti

Slamt siang dok,dok Sa mau tanya dok penyakit pco apa itu penyakit berbahaya?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
15
2

2 komentar

Selamat saiang dok. Saya mau tanya mengenai kondisi saya saat ini. Jika dilihat dari pengertiannya, dapat saya simpulkan kalo saya penderita PCOS. Dari sebelum menikah, saya sudah mengalami siklus haid yang tidak teratur. Bisa 2, 3 atau 4 bulan sekali haid bahkan lebih. Parahnya lagi kondisi saat ini. Setelah melahirkan anak pertama ditambah berat badan yang naik makin tidak terkontrol menyebabkan sdh hampir setahun ini saya tidak mengalami haid. Barusan keluar cairan yang berwarna kecoklatan. Apakah termasuk darah haid (mungkin disebabkan karena darah yang terlalu lama dalam rahim) ????

Mohon penjelasannya dok.

Terima kasih sebelumnya.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hallo Yermias,

Terimakasih atas pertanyaanya.

Sindrom polikistik ovarium atau polycystic ovarian syndrome (PCOS) adalah gangguan hormon yang terjadi pada wanita di usia subur. Tanda awal wanita yang mengalami sindrom ini adalah gangguan siklus menstruasi dan memiliki kadar hormon androgen yang berlebihan.

Jika tidak ditangani secara serius, PCOS bisa meningkatkan risiko masalah kesehatan lain, seperti diabetes, masalah berat badan, dan gangguan fungsi jantung bagi penderitanya.

Sementara itu, cara dapat mencegah PCOS dengan rutin berolahraga, mengatur konsumsi makanan manis dan perbanyak makanan kaya serat, serta hindari kebiasaan buruk seperti merokok.


Demikian, semoga sehat selalu,

Salam, dr.Syifa.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan