Telinga Berdenging Sebelah Kiri

Telinga berdenging kondisi yang cukup sering dialami. Meski umumnya bukan kondisi yang berbahaya, telinga berdengin juga bisa menjadi gejala atau tanda dari kondisi yang lebih serius. Apa tanda penyakit kalau telinga berdenging sebelah kiri? Apakah itu berbahaya? Terima kasih.

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
31
2

2 komentar

Hallo Rahmawati,

Terimakasih atas pertanyaannya.

Telinga berdenging, atau dalam bahasa medis disebut dengan tinnitus, adalah sensasi munculnya dering atau denging di telinga akibat suatu kondisi.

Tinnitus biasanya berkaitan dengan kondisi kehilangan pendengaran di usia lanjut, cedera telinga, atau gangguan sistem sirkulasi.

Pada sebagian orang, telinga berdenging disebabkan oleh kondisi di bawah ini:

-Kehilangan pendengaran berkaitan dengan usia

Bagi kebanyakan orang, kondisi ini terjadi sekitar usia 60 tahun.

-Suara keras, seperti yang berasal dari alat berat, gergaji mesin, dan senjata api, dapat menyebabkan gangguan pendengaran yang berhubungan dengan kebisingan.

Mendengarkan musik menggunakan headset juga bisa menyebabkan telinga berdenging jika didengarkan dengan suara keras dalam waktu yang lama.

Tinnitus adalah kondisi yang bisa hilang dengan sendirinya jika terjadi akibat mendengar suara keras dalam jangka pendek, seperti menghadiri konser musik.

-Penyumbatan kotoran telinga dapat mengakibatkan gangguan pendengaran atau iritasi pada gendang telinga dapat terjadi sehingga menyebabkan tinnitus.

-dll

Namun, untuk memastikan penyebabnya dan menentukan pengobatan yang tepat, pemeriksaan secara menyeluruh perlu dilakukan.

Oleh karena itu, jika keluhan masih terus dirasakan mengganggu, lakukan pemeriksaan langsung ke dokter ya, dokter akan memeriksa catatan medis dan melakukan pemeriksaan fisik, terutama pada bagian telinga, kepala, dan leher.

Sehingga bisa ditentukan penyebab yang mendasari keluhan Anda dan diberikan terapi yang sesuai.

Semoga membantu,

Salam, dr. Syifa.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.

Telinga berdenging sebelah kiri bisa menjadi gejala atau tanda dari kondisi yang lebih serius, namun tidak selalu berbahaya. Beberapa kemungkinan penyebab telinga berdenging sebelah kiri antara lain:
  1. Gangguan pendengaran: Kondisi ini bisa terjadi akibat penuaan, paparan suara yang terlalu keras, atau infeksi telinga.

  2. Cedera kepala atau leher: Cedera pada kepala atau leher bisa memengaruhi telinga bagian dalam, saraf pendengaran, atau bagian otak yang bertanggung jawab pada fungsi pendengaran.

  3. Penyakit Meniere: Penyakit ini memengaruhi salah satu sisi telinga dan disebabkan oleh penumpukan cairan yang tak normal di telinga bagian dalam.

  4. Kemasukan benda asing: Benda asing yang masuk ke dalam telinga bisa melukai atau membuat gendang telinga pecah, sehingga menyebabkan telinga berdenging.

  5. Konsumsi obat-obatan tertentu: Beberapa obat-obatan tertentu, seperti antibiotik, obat-obatan kanker, dan antidepresan, bisa menyebabkan atau memperparah telinga berdenging.

  6. Pertumbuhan tulang abnormal: Tulang bisa tumbuh secara abnormal di telinga bagian tengah.

Jika telinga berdenging sebelah kiri terjadi secara terus-menerus atau disertai dengan gejala lain, seperti pusing, sakit kepala, atau mual, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat. Semoga bermanfaat!

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan