telat
dok saya hs saat mens hari-6 tgl 13 maret dimana darah masih keluar sampai hari ke 7/8. durasi mens saya bulan lalu lebih lama dari biasanya (5 hari). kami pakai kondom, keluar di luar dan tidak ada bocor atau kontak sperma sedikitpun. siklus saya biasa 26-30 hari tapi ini hari ke 34 belum haid tapi saya sudah merasakan gejala pms seperti pd nyeri, sempat cramp sedikit tapi vagina saya kering. selama mens bulan lalu saya sempat travel ke luar kota dan setiap hari jalan2 beraktivitas lebih berat dari biasanya seperti jalan kaki 20000 langkah. seminggu setelahnya saya sempat sedikit stress akan suatu hal. seminggu kemudian juga beraktivitas banyak selama berhari-hari seperti ke luar kota, yoga, trekking, belajar tenis. seminggu terakhir paling saya lari dan renang. saya juga seperti merasa ovulasi saya mundur seminggu ditandai dengan v yang lebih basah. apakah telat haid ini karena durasi mens kemarin lebih panjang, apakah ovulasi saya mundur, atau perubahan aktivitas berat dan stress? saya tiap hari memikirkan telat haid apa itu pengaruh juga? apakah normal untuk vagina kering sebelum mens?
Vagina kering sebelum haid juga bisa terjadi dan sering kali berkaitan dengan perubahan hormon. Stres dapat mengganggu keseimbangan hormon dalam tubuh, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi siklus menstruasi dan menyebabkan gejala seperti kram dan nyeri. Meskipun Anda menggunakan kondom dan tidak ada kontak sperma, penting untuk diingat bahwa faktor-faktor lain seperti perubahan gaya hidup, stres, dan aktivitas fisik yang meningkat dapat berkontribusi pada keterlambatan haid. Jika telat haid ini berlanjut atau Anda merasa khawatir, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk evaluasi lebih lanjut.
Related content