perawan tiada darah
hi doktor nk tnya . saya dh baca sbb” tiada darah prtma kali seks . kebanyakan berlanggar dngn fakta saya . contoh , saya tidak relaks , tidak melakukan test kesihatan , tidak guna tampon dan menstrual cup , merasa sakit dan perih kerana kemaluan terlalu ketat atau sempit . tapi kenapa tidak mengeluarkan darah ? pdahal saya sama sekali tidak prnah melakukan apa” hbungan sbelumnya . mohon balasannya 🙏🏻
Halo Sobat Sehat, terima kasih atas pertanyaannya...
Perkenalkan saya dokter Pamela yang akan membantu menjawab pertanyaan anda. Saya dapat memahami kekhawatiran yang anda alami. Tentunya kamu merasa khawatir dikatakan tidak perawan karena banyak mitos yang beredar bahwa saat pertama kali berhubungan seksual dan tidak mengeluarkan darah Berarti sebelumnya telah melakukan hubungan seksual, kan? Namun sebenarnya tidak begitu.
Keluarnya darah pada saat berhubungan seksual pertama kali adalah karena adanya kebaikan pada selaput darah atau himen pada vagina wanita. Selaput dara atau himen adalah lapisan selaput yang sangat tipis dan berada merentang di bagian bawah vagina wanita. Selaput dara memiliki bentuk seperti bulan sabit atau donat kecil, berbentuk seperti cincin dan terdapat lubang kecil, yang mana melalui lubang tersebut memungkinkan keluarnya darah menstruasi. Kondisi himan pada wanita berbeda-beda berikut saya lampirkan gambarnya. Pada kondisi normal pun ukurannya juga berbeda-beda. Ada yang lubangnya mungkin lebih besar sehingga pada saat penis memasuki lubang vagina tidak menyebabkan terjadi robekan vagina. Sehingga ada tidaknya darah yang keluar pada saat pertama kali berhubungan seksual tidak dapat dikatakan seseorang pernah mengalami atau melakukan hubungan seksual sebelumnya atau dalam artian sudah tidak perawan.
Demikian semoga menbantu..
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Sebenarnya, tidak semua wanita mengalami pendarahan saat pertama kali berhubungan seks. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kecukupan pelumas alami pada vagina, elastisitas selaput dara, dan kesiapan mental saat berhubungan. Selain itu, selaput dara juga bisa robek karena aktivitas fisik atau kecelakaan sebelumnya. Jadi, tidak selalu berdarah saat pertama kali berhubungan seks tidak berarti bahwa seseorang tidak perawan lagi. Namun, jika Anda merasa tidak nyaman atau mengalami rasa sakit saat berhubungan, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan saran yang tepat. Semoga jawaban ini membantu!Related content