🔥 Diskusi Menarik

Manfaat Pap Smear Untuk Keputihan

Banyak wanita yang langsung cemas begitu tahu ia keputihan. Katanya, keluarnya keputihan merupakan tanda dari infeksi atau bahkan kanker serviks. Apa manfaat pap smear untuk keputihan? Terima kasih.

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
1994
2

2 komentar

Hallo Sobat Sehat,

Terimakasih atas pertanyaannya.

Keputihan adalah hal yang biasa bagi wanita. Namun, kalau keputihan sudah abnormal, justru bisa jadi salah satu tanda keberadaan penyakit. Salah satunya kanker serviks. Di sinilah pentingnya melakukan tes pap smear keputihan, agar bisa mendeteksi keberadaan sel kanker serviks sedini mungkin.

Tes pap smear adalah salah satu tes skrining untuk mendeteksi sel kanker serviks pada leher rahim. Nantinya, dokter akan mengumpulkan sel-sel dari leher rahim untuk dilihat hasil pap smear keputihan.

Jika hasil pap smear keputihan yang sudah dilakukan tadi terlihat tidak normal atau ada gejala kanker serviks, biasanya dokter akan merekomendasikanmu untuk menjalani kolposkopi. Itu adalah pemeriksaan untuk mencari kelainan pada leher rahim.

Dokter juga kemungkinan akan mengambil sampel jaringan kecil atau biopsi untuk diperiksa apakah ada sel kanker di dalamnya.

Kalau memang benar terdeteksi keberadaan sel kanker serviks dan masih berada di tahap awal, kanker ini merupakan salah satu jenis kanker yang bisa diobati. Jadi, Anda justru bisa menyelamatkan diri sendiri jika melakukan pap smear keputihan.

Yang perlu memeriksakan kesehatan yang berhubungan dengan Pap Smear ini adalah wanita yang sudah melakukan hubungan seksual dan berusia lebih dari 18 tahun sebaiknya melakukan pemeriksaan ini tiap tahun. Atau bila hasil pemeriksaan normal, boleh dilakukan 2- 3 tahun sekali sesuai dengan petunjuk dokter.

Semoga bermanfaat.

Salam, dr. Syifa.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas
@dr. Laila Syifa

Halo dok, saya belum berhubungan seksual tapi sudah usg transvaginal untuk cek dinding rahim, dan sudah terjadi pendarahan pada selaput dara. Saya mengalamin keputihan berlebih sejak smp sampai usia saat ini 24 tahun. Dokter obgyn saya bilang jika belum membaik setelah menggunakan obat minum, sebaiknya melakukan pap smear tersebut. Pertanyaannya saya ingin confirm apakah tidak masalah melakukan pap smear walaupun belum menikah dan belum pernah berhubungan aktif?

3 bulan yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan