🔥 Diskusi Menarik

Keputihan

Keputihan saya dah lebih 1 bulan,jalan kecing jadi menonjol keluar dan terasa keras,. Diujung bibir vagina yg atas ada benjolan,jalan lahir terasa keras kalau dipegang,ada kutil di bagian dalam vagina

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
5
1

1 komentar

Hallo Isroul badriyah, terima kasih atas pertanyaan nya.

Menurut Mayo Clinic, keputihan adalah hal yang normal terjadi pada setiap wanita.

Keputihan merupakan cairan dan sel-sel mati yang keluar secara berkala untuk menjaga bagian dalam vagina tetap bersih dan sehat. Cairan ini juga berfungsi sebagai pelumas alami, yang melindungi vagina dari infeksi dan iritasi.

Ciri keputihan yang normal antar wanita bisa bervariasi dari jumlah, warna, dan tekstur kekentalannya. Umumnya keputihan yang normal berwarna bening seperti putih telur atau putih susu jernih, tidak berbau kuat. Lendir bertekstur lengket dan licin, bisa kental atau encer.

Namun, ada juga keputihan yang tidak normal dan biasanya ditandai dengan:

  • Warna lendir kehijauan, kekuningan, atau bahkan merah muda karena bercampur darah.
  • Mengeluarkan bau busuk, bau amis, atau bau anyir yang sangat kuat.
  • Jumlah cairan yang keluar lebih banyak dari biasanya.
  • Vagina terasa gatal, panas, atau nyeri.
  • Nyeri pada panggul.
  • Sakit saat buang air kecil.

Adapun berbagai penyebab keputihan yang tidak normal yaitu:

1. Infeksi bakteri

Tanda dan gejala bacterial vaginosis yang umum adalah:

  • Keputihan berwarna abu, putih, atau hijau
  • Vagina atau keputihan berbau busuk
  • Vagina gatal
  • Rasa terbakar saat buang air kecil

2. Infeksi jamur

Infeksi candidiasis pada vagina dapat disebabkan oleh berbagai hal seperti:

  • Stres
  • Memiliki diabetes yang sudah parah
  • Menggunakan pil KB
  • Hamil
  • Mengonsumsi antibiotik terutama jika diresepkan selama 10 hari
  • Sistem kekebalan tubuh yang terganggu akibat HIV/AIDS atau terapi kortikosteroid

Umumnya keputihan yang muncul karena infeksi jamur ditandai dengan:

  • Berupa bongkahan-bongkahan kental berwarna putih keruh seperti keju
  • Keputihan yang terkadang lebih berair
  • Gatal, bengkak, dan ruam iritasi kemerahan pada kulit sekitar vagina (vulva)
  • Sensasi terbakar terutama saat berhubungan seksual atau buang air kecil
  • Nyeri pada vagina

3. Klamidia

Namun begitu, sebenarnya ada berbagai gejala yang kerap muncul setelah 1-2 minggu terpapar infeksi. Di antaranya:

  • Sakit saat buang air kecil
  • Keputihan terus menerus
  • Nyeri perut bagian bawah
  • Keputihan berwarna kuning dan berbau tidak sedap yang terjadi terus-menerus
  • Sakit saat berhubungan seks
  • Perdarahan di antara waktu mens, atau setelah berhubungan seks
  • Sakit pada anus

4. Gonore (kencing nanah)

Pada wanita, gonore biasanya menginfeksi serviks atau leher rahim. Kemunculannya ditandai dengan gejala seperti:

  • Sakit saat buang air kecil
  • Keputihan yang jauh lebih banyak dari biasanya
  • Perdarahan di antara haid atau setelah berhubungan seks melalui vagina
  • Sakit saat bercinta
  • Nyeri perut atau panggul
  • Keluarnya nanah dari anus
  • Munculnya bercak darah merah saat buang air besar
  • Ketika menyerang mata bisa menyebabkan rasa sakit, sensitif terhadap cahaya, hingga keluar nanah dari mata
  • Ketika menyerang tenggorokan menyebabkan rasa sakit dan pembengkakan kelenjar getah bening di leher
  • Ketika menyerang sendi bisa menyebabkan rasa sakit, hangat, merah, dan bengkak

5. Trikomoniasis

Pada wanita, penyakit ini menjadi salah satu penyebab keputihan yang berbau busuk. Selain itu, tanda dan gejala trikomoniasis pada wanita termasuk:

  • Keputihan berwarna abu-abu, kuning, atau hijau
  • Kemerahan, gatal, dan rasa terbakar pada vagina
  • Sakit saat buang air kecil atau berhubungan intim

6. Penyakit radang panggul

Selain itu, ada beberapa tanda dan gejala lain yang juga perlu diwaspadai, yaitu:

  • Nyeri perut di bagian bawah dan panggul
  • Perdarahan di antara siklus haid dan selama atau setelah bercinta dengan pasangan
  • Sakit saat seks
  • Demam yang terkadang disertai menggigil
  • Sakit saat buang air kecil
  • Terkadang sulit buang air kecil

7. Radang leher rahim (servisitis)

Selain keputihan, servitis juga menjadi penyebab munculnya berbagai gejala lain, di antaranya:

  • Sakit saat buang air kecil
  • Sakit saat berhubungan seks
  • Perdarahan di antara siklus haid
  • Perdarahan setelah berhubungan intim

8. Vaginitis

Vaginitis merupakan kondisi penyebab keputihan yang berbau dan berwarna tidak normal, dengan jumlah lebih banyak dari biasanya. Selain itu, kondisi ini juga ditandai dengan:

  • Gatal atau iritasi pada vagina
  • Sakit saat berhubungan intim
  • Sakit saat buang air kecil
  • Mengalami perdarahan ringan yang keluar dari vagina

9. Kanker serviks

Adapun berbagai gejala yang muncul seperti:

  • Sakit punggung atau panggul
  • Sulit buang air besar atau kecil
  • Pembengkakan pada satu atau kedua kaki
  • Kelelahan
  • Berat badan menurun cukup banyak tanpa sebab yang jelas

(https://hellosehat.com/wanita/penyakit-wanita/penyebab-keputihan-cairan-vagina)

Sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter untuk mengetahui benjolan yang berada di vagina.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan