dok sebelumnya saya berhubungan sex 1 minggu dari situ saya haid,,tapi selesai haid saya mual sama sakit perut itu gejala hamil atau gerd? kebetula
... Lihat LainnyaKehamilan
Halo dok .saya ingin bertanya
Apakah setelah selesai haid 2 hari dan berhubungan seks apakah dapat hamil?
Dan setelah 2 hari Selesai haid dan berhubungan dan setelah seminggu berhubungan dan mendapat gejala seperti perut kram dan mual mual apakah tanda kehamilan?
1 komentar
Terbaru
Hallo Rio Selan, terima kasih atas pertanyaan nya.
Perlu Anda pahami bahwa pembuahan dapat terjadi ketika sel telur bertemu dengan sperma. Hal itu berarti sperma harus ada dalam saluran tuba falopi pada masa ovulasi wanita.
Lantas, apakah berhubungan seks setelah haid dapat menyebabkan hamil? Jawabannya adalah iya. Melansir New Health Guide, kehamilan dapat terjadi meskipun peluangnya relatif kecil.
Pada saat haid, Anda akan membuang sel telur yang tidak terpakai. Kemudian segera mempersiapkan lagi sel telur baru untuk dibuahi dalam beberapa hari.
Jika Anda melakukan hubungan seks sehari setelah haid berakhir, masih ada kemungkinan hamil. Pasalnya, sperma dapat menunggu hingga 5 hari di dalam vagina.
Namun, pada kenyataannya, sangat jarang terjadi pembuahan jika berhubungan seks sehari setelah haid. Hal ini karena umumnya, aktivitas sperma semakin menurun jika ia berada cukup lama di dalam vagina.
Sementara itu, sel telur wanita biasanya butuh waktu beberapa hari sebelum matang dan dilepaskan ke rahim untuk dibuahi.
Jika Anda merencanakan kehamilan, kemungkinan yang paling besar adalah jika Anda dan pasangan melakukan hubungan seks pada masa subur wanita, yaitu masa ketika wanita berovulasi (menghasilkan telur).
(https://hellosehat.com/wanita/menstruasi/berhubungan-seks-setelah-haid/)
Kram perut, mual memang merupakan tanda kehamilan pada umum nya. Akan tetapi terlalu dini bila terjadi setelah beberapa hari berhubungan sex.
Mom bisa melakukan test pack jiga sudah terlambat haid 7 hari.
hellosehat.com