dok sebelumnya saya berhubungan sex 1 minggu dari situ saya haid,,tapi selesai haid saya mual sama sakit perut itu gejala hamil atau gerd? kebetula
... Lihat LainnyaFlek coklat
Halo dok, saya masih berusia 16 tahun ingin bertanya. Saya setelah bangun tidur tiba2 muncul flek coklat berbau darah padahal saya baru saja selesai haid 1 minggu yang lalu. Flek coklat ini muncul di hari berikutnya, ketika buang air kecil, ada gumpalan darah warna coklat kecil sekali. Padahal saya sudah haid dan tidak ada rasa sakit sama sekali yang saya alami, saya takutnya ini termasuk penyakit atau tidak, udah 2 hari seperti ini dok, tolong bantuannya ya saya takutnya ini termasuk penyakit. Terima kasihh..
1 komentar
Terbaru
Hallo Sobat Sehat,
Terimakasih atas pertanyaannya.
Meski umumnya darah berwarna merah, warna darah haid juga bisa kecokelatan. Warna darah menstruasi setiap wanita bisa bervariasi, tergantung pada tingkat kekentalan atau volume darah.
Warna darah haid cokelat umumnya normal dan tidak berbahaya.
Beberapa perempuan meluruhkan lapisan dinding rahim dengan kecepatan yang stabil, sehingga seluruh “jatah” darah yang harus dikeluarkan bisa habis di satu waktu.
Sementara untuk yang lainnya, peluruhan dinding rahim mereka berjalan lambat dan tidak selalu bisa merontokkan seluruh lapisan hingga benar-benar bersih.
Dinding rahim yang tertinggal akan menua seiring waktu dan diluruhkan di menstruasi berikutnya, yang menampilkan warna cokelat tua. Ini juga merupakan hal yang normal dan tak perlu dikhawatirkan.
Jika keluar darah haid coklat disertai dengan nyeri perut hebat, lama menstruasi lebih dari 7 hari, serta rasa gatal dan berbau, sebaiknya lakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis kandungan ya.
Cara menjaga kesehatan selama menstruasi yaitu:
- Konsumsi makanan sehat dan bergizi serta cukupi kebutuhan cairan, minum air putih
-Istirahat dengan tidur cukup dan hindari tidur larut malam
-Olahraga ringan setiap hari selama 30 menit dan jaga berat badan ideal
-Kelola faktor stres
Semoga membantu ya,
Salam, dr. Syifa