Kenapa ya dok saya telat haid atau gimna dok saya terakhir berhubungan tgl 17 bulan September saya bulan kemarin haid tgl 12 dan skrng belum juga h
... Lihat LainnyaCara Mengatasi Efek Samping Dari Terlalu Sering Masturbasi
Dok saya ada keluhan, jadi sejak kelas 4 SD saya "ketergantungan" dengan masturbasi, saya merasakan impact nya sekarang dimana saya tidak bisa berpikir cepat atau memahami sesuatu hal seperti kuliah dan lainnya. Saya merasa otak saya pada saat SMP lebih baik dari sekarang dan saya yakin semua itu dikarenakan kebiasaan buruk saya. Sekarang saya sudah lepas dari ketergantungan saya yang sebelumnya bisa 2 - 3 kali sehari menjadi 2 - 3 kali seminggu. Dok saya mau tanya apakah kemampuan otak saya dapat dipulihkan? Terima kasih.
2 komentar
Terbaru
Hallo,
Terimakasih atas pertanyaannya.
Untuk kaitan antara masturbasi dan penurunan daya ingat, hal ini tidak berkaitan secara langsung. Hanya saja apabila seseorang ketagihan melakukan masturbasi, nantinya dapat mengganggu kesehatan otak hingga terjadi penyusutan pada otak bagian depan.
Namun penurunan daya ingat juga dapat dipengaruhi oleh hal lain, misalnya buruknya kualitas tidur, kurang gizi, mengalami gangguan berkonsentrasi, jarang melakukan olahraga dan juga disebabkan oleh kondisi medis tertentu.
Ini beberapa tips yang bisa dilakukan, seperti;
-Hindari sesuatu yang berbau pornografi,
-Mengurangi waktu sendirian,
-Hindari memegang area organ intim bila tidak diperlukan,
-Rutin berolahraga dan Menggemari hobi, untuk mengalihkan perhatian,
-Menyibukkan diri, seperti dengan berkegiatan sehari-hari.
Baiknya apabila Anda merasa terganggu dan memiliki keluhan gangguan lainnya, lakukan pemeriksaan diri ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk mengatasi keluhan Anda.
Salam, dr. Syifa.
Minum vitamin untuk meningkatkan daya ingat