TP samar

Hallo doc,mau bertanya di tgl 1-5 February sy haid. Dan di tgl 11 dan 13 sy berhubungan. Iseng di tgl 15 pagi sy TP hasilnya 2 garis samar dan hrusnya jadwl haid di tgl 27 February. Sy iseng belum telat haid TP dan grisnya 2 smar. Apa itu ad kemungkinan hamil ya?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
11
2

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Testpack adalah salah satu alat tes kehamilan yang mudah dilakukan oleh siapapun. Testpack bekerja dengan mendeteksi hormon human chorionic gonadotropin (hCG) di dalam urin. Hormon ini terbentuk di dalam tubuh wanita yang sedang hamil. Testpack menunjukkan hasil positif jika pada testpack menunjukkan dua garis merah.

Testpack dapat digunakan untuk mendeteksi kehamilan walaupun Anda belum terlambat menstruasi. Namun, kadar hormon hCG masih cukup rendah untuk dideteksi di dalam urin dengan testpack pada masa ini sehingga jika dilakukan sebelum terlambat menstruasi hasilnya belum tentu positif. Kadar hormon ini akan terus meningkat setiap 2-3 hari pada awal kehamilan. Biasanya memang dianjurkan untuk menunggu terlambat menstruasi selama 1 minggu karena biasanya pada saat itu, bila memang terjadi kehamilan, kadar hormon tersebut sudah cukup tinggi untuk dideteksi di urin.

Pada testpack yang Anda sebutkan untuk garis C adalah garis merah yang dijadikan acuan (control) sedangkan garis T adalah garis hasil (test). Garis merah pada bagian T setidaknya harus berwarna serupa atau lebih jelas dengan garis C untuk menyatakan hasil positif. Namun, secara umum,tidak peduli seberapa samar garis yang ke dua (garis T), maka hampir dapat dipastikan Anda hamil. Untuk memastikan hasli testpack, Anda dianjurkan untuk mengulang testpack beberapa hari kemudian. Jika memang testpack masih menunjukkan hasil yang sama, maka kemungkinan besar Anda hamil.Walaupun testpack menunjukkan hasil positif, Anda tetap harus berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan lebih lanjut. Dokter perlu melakukan pemeriksaan USG untuk mengetahui adanya kantung kehamilan berisi janin atau tidak untuk memastikan terjadinya kehamilan.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Berdasarkan informasi yang Anda berikan, ada kemungkinan Anda hamil. Meskipun hasil test pack menunjukkan 2 garis samar, hal ini bisa terjadi karena kadar hormon kehamilan (hCG) dalam tubuh Anda masih rendah. Tes kehamilan yang dilakukan terlalu dini atau urine yang terlalu encer juga dapat mempengaruhi hasil yang samar.:

Untuk memastikan kehamilan, disarankan untuk melakukan tes kehamilan ulang setelah beberapa hari atau menunggu hingga hari pertama telat haid. Jika hasil tes kehamilan tetap positif atau jika Anda mengalami gejala kehamilan lainnya, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk evaluasi lebih lanjut.

Perlu diingat bahwa jawaban ini hanya berdasarkan informasi yang Anda berikan dan tidak dapat menggantikan diagnosa atau saran medis langsung dari dokter. Jika Anda memiliki kekhawatiran atau pertanyaan lebih lanjut, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter Anda.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan