Tanya
Dok kedutan sebelah kanan itu kenapa dan bayi selalu aktif usia 8 bulan sampai posisi berubah2 belum masuk panggul apa usia 8 bulan masih bisa masuk panggul sebelum persalinan
Dok kedutan sebelah kanan itu kenapa dan bayi selalu aktif usia 8 bulan sampai posisi berubah2 belum masuk panggul apa usia 8 bulan masih bisa masuk panggul sebelum persalinan
1 komentar
Terbaru

Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
Gerakan janin umumnya sudah dapat dirasakan oleh ibu hamil sejak usia kehamilan mendekati 18-25 minggu, dimana gerakan janin akan semakin aktif seiring dengan pertumbuhan janin di dalam perut pada usia kehamilan berikutnya.
Namun, dikarenakan ukuran janin yang semakin membesar disertai dengan gerakan janin yang semakin aktif, maka terkadang gerakan janin juga dapat pula terasa seperti menekan organ di sekitar rahim tubuh ibu hamil, termasuk terasa menekan leher rahim dan vagina.
Kondisi tersebut tentunya masihlah normal, selama anda tidak mengalami nyeri atau kontraksi seperti kontraksi asli, perdarahan vagina, dan pecahnya cairan ketuban.
Pada umumnya, janin masuk panggul ketika usia kehamilan mencapai 33-36 minggu atau menjelang trimester akhir kehamilan.