Pil lb

Saya mau tanya dok. Saya lupa minum pil kb selama dua hari tapi hari berikutnya saya lanjutin minum sesuai harinya aapkah akan pengaruh kehamilan dok .

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
5
1
1

1 komentar

Hallo Rhiska indri yani, terima kasih atas pertanyaan nya.

jika Anda melupakan dua kali penggunaan pil, Anda harus segera minum satu dosis terakhir yang lupa Anda minum.

Namun, Anda tidak perlu minum dosis pertama dari pil KB yang lupa Anda konsumsi. Lalu, konsumsi dosis pil KB selanjutnya sesuai aturan.

Jangan lupa untuk menggunakan metode kontrasepsi cadangan untuk tujuh hari selanjutnya.

Jika Anda lupa meminum pil KB 2 hari berturut-turut, maka Anda perlu meminum 2 pil selama dua hari berturut-turut dilanjutkan 1 pil seperti dosis biasanya.

Jika Anda melakukan hubungan seks tanpa pengaman dalam jangka waktu lima hari sebelumnya dan melupakan dua kali penggunaan pil KB atau lebih di minggu pertama penggunaannya, Anda mungkin membutuhkan kontrasepsi darurat.

Hal ini bertujuan untuk mengurangi risiko mengalami kehamilan.

Apabila Anda lupa mengonsumsi dua kali penggunaan pil KB pada minggu ketiga, Anda disarankan untuk melewati pil plasebo dan langsung mengonsumsi pak selanjutnya langsung saat pil terakhir di pak pertama selesai diminum.

(https://hellosehat.com/seks/kontrasepsi/lupa-minum-pil-kb/)


2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan