Oxyvell Untuk Program Hamil
Selain melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, antioksidan juga sering dikaitkan dengan kesuburan. Lalu apa saja efek antioksidan untuk kesuburan pria dan wanita? Dan apakah dengan mengkonsumsi oxyveel untuk program hamil bisa efektif? Terima kasih.
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
Secara alami, sel tubuh manusia akan menghasilkan senyawa yang disebut reactive oxygen species (ROS) atau yang juga dikenal sebagai radikal bebas.
Jika kadar radikal bebas terlalu tinggi dan tubuh tidak mampu menghilangkannya, hal ini dapat menyebabkan suatu kondisi yang disebut stres oksidatif.
Stres oksidatif dapat merusak sel-sel, termasuk sel yang membangun telur (ovum) dan sperma. Dengan kata lain, stres oksidatif dapat mengganggu kesuburan dan menghambat kehamilan.
Dikutip dari American Pregnancy Association, stres oksidatif juga berkaitan dengan komplikasi kehamilan, seperti keguguran berulang, preeklamspia, dan bahkan kematian janin.Sebuah studi dalam jurnal Cochrane (2022) menemukan bahwa pria tidak subur yang meminum suplemen antioksidan memiliki peluang sekitar 17–27% untuk memiliki bayi.
Sementara itu, pria tidak subur yang tidak minum suplemen antioksidan hanya memiliki peluang 16 persen.
Lanjutkan Membaca
Peran antioksidan untuk kesuburan pria berasal dari sifatnya yang dapat melindungi sel sperma dari kelebihan radikal bebas dalam tubuh.
Kelebihan radikal bebas bisa merusak struktur DNA, menurunkan jumlah sperma, menghambat pergerakan dan perkembangan sperma, serta merusak fungsi sperma.
Salah satu penelitian dalam jurnal Reproductive Biology and Endocrinology (2018) menemukan bahwa pemberian suplemen koenzim Q10 (CoQ10) pada wanita membantu proses pembuahan dan menghasilkan embrio yang berkualitas tinggi.
Pemberian suplemen CoQ10 ini juga membantu meningkatkan kualitas cadangan telur di dalam ovarium dan melancarkan proses ovulasi.
Penelitian lainnya pun menemukan bahwa wanita yang mengalami keguguran berulang mempunyai konsentrasi antioksidan dalam tubuh yang jauh lebih rendah daripada wanita sehat.
Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa tingkat antioksidan yang rendah serta kelebihan radikal bebas dalam tubuh dapat menyebabkan gangguan kesuburan pada wanita.
Selain suplemen, Anda juga bisa makan makanan kaya antioksidan agar lebih cepat hamil. Berikut ini merupakan beberapa jenis makanan yang bisa Anda konsumsi.
1. Sayuran hijau
2. Biji bunga matahari
3. Buah sitrus
4. Cokelat hitam
5. Kuning telur
(https://hellosehat.com/kehamilan/kesuburan/program-hamil/efek-antioksidan-untuk-kesuburan/?amp=1)
Oxyell adalah Suplemen ini berperan penting untuk memberi nutrisi tubuh dan dapat digunakan sebagai antioksidan.
hellosehat.com