Muntah Kuning Disertai Rasa Pahit Saat Hamil
Gejela muntah dan mual hal yang umum terjadi pada masa awal kehamilan kita. Akan tetapi kalau sampai munah kuning saat hami apakah itu berbahaya? Dan apa penyebab ibu hamil bisa sampai muntah kuning saat hamil? Terima kasih.
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
Ketika frekuensi muntah yang dialami ibu hamil semakin sering, isi lambung menjadi berkurang sehingga yang dikeluarkan adalah muntahan yang mengandung cairan empedu. Hal inilah yang menyebabkan muntah berwarna kuning.
muntah kuning yang terjadi sekali biasanya tidak berbahaya. “Muntah yang berbahaya jika berulang selama 24 jam, dan tidak ada asupan cairan atau makanan sama sekali sehingga memicu terjadinya dehidrasi.
Namun sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter spesialis kandungan.