Makan Telur Yang Kuningnya Dua Apa Bisa Mengandung Bayi Kembar?

Anak kembar sering kali dikaitkan dengan faktor genetik. Ini karena kebanyakan orang yang memiliki anak kembar juga memiliki saudara atau kerabat yang merupakan anak kembar. Adakah cara punya anak kembar tanpa ada keturunan? Dan Apakah betul, kalau makan telur yang ada kuningnya 2, anak nya bakal kembar? Terima kasih.

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
632
1
2

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda upayakan untuk hamil bayi kembar tanpa keturunan.

1. Program bayi tabung

2. Hamil di atas 30 tahun

3. Memperbanyak konsumsi susu dan olahannya

4. Mengonsumsi asam folat

5. Mengonsumsi obat penyubur

6. Hamil lebih dari sekali

7. Makan makanan bergizi

8. Menikah dengan orang yang memiliki gen kembar

9. Program inseminasi buatan

10. Memenuhi asupan gizi sejak kecil

(https://hellosehat.com/kehamilan/kesuburan/program-hamil/cara-hamil-anak-kembar/)

Konsumsi telur yang memiliki kuning 2 belum bisa dipastikan bisa membuat hamil kembar karena belum ada penelitian nya.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, kemungkinan memiliki anak kembar bersifat genetik dan dapat diturunkan dalam keluarga. Namun, faktor keturunan tidak mutlak menentukan kemungkinan memiliki anak kembar. Ada beberapa faktor lain yang dapat meningkatkan peluang memiliki anak kembar, seperti usia, kehamilan sebelumnya, dan teknologi.:

Tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa makan telur yang kuningnya dua dapat meningkatkan kemungkinan memiliki anak kembar. Oleh karena itu, tidak benar bahwa makan telur yang kuningnya dua dapat mengandung bayi kembar.

Saya harap ini menjawab pertanyaan Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan lain, jangan ragu untuk bertanya lagi.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan