🔥 Diskusi Menarik

kehamilan dan ambeien

pagi dok , saya hamil 7w6d tapi saya memiliki ambeien prolaps (ambeien tahap 4)

semenjak hamil saya selalu sembelit , jadi setiap *maaf (bab) rasa nya sangat sakit dan perih sesudahny

padahal semenjak hamil saya sudah jarang mengonsumsi makanan pedas

apakah ada cara atau obat untuk mengobati sembelit saya ?

untuk ambeien yg saya alami apakah akan berpengaruh/berbahaya pada saat nanti lahiran ?


ditunggu jawaban nya dok , terimakasih 🙏🙏

10
2
1 komen

1 komentar

Halo, terima kasih atas pertanyaannya.


Ambeien atau hemorroid yaitu kondisi membengkak atau meradangnya pembuluh darah di sekitar anus yang menyebabkan buang hajat disertai dengan atau fabpa keluar benjolan dan darah.


Hemoroid memiliki 4 derajat:

- derajat pertama, keluar darah tanpa benjolan

- derajat kedua, keluar darah dan benjolan namun masuk sendiri

- derajat 3, keluar benjolan yang harus dibantu untuk dimasukkan kembali

-derajat 4, benjolan tidak dapat masuk kembali.


Kehamilan merupakan proses dimana tubuh banyak beradaptasi namun seringkali dapat membuat kondisi ibu dengan hemoroid semakin tidak nyaman dan pada saat melahirkan juga akan mempengaruhi nantinya.


Untuk penanganan, semakin tinggi derajat maka pemilihan upaya pembedahan atau operasi menjadi prioritas utama tatalaksana.


Sembelit dapat memperburuk hemoroid , maka untum mencegah sembelit, yanh dapat dilakukan:

- minum air putih yang banyak

- perbanyak makan serat (buah dan sayur)



Berbagai pertimbangan akan dilihat berdasarkan hasil pemeriksaan langsung oleh dokter.


Maka sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis kandungan.


Artikel terkait:

https://hellosehat.com/pencernaan/ambeien/penyakit-ambeien/


Semoga membantu, terima kasih

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
1
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan